Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Gempa Paling Mematikan dalam 100 Tahun Terakhir, Nomor 2 di Indonesia

Kompas.com - 17/02/2023, 22:00 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

Sumber AFP

KOMPAS.com – Gempa paling mematikan di dunia dalam 100 tahun terakhir salah satunya terjadi di Indonesia.

Gempa Turkiye dan Suriah yang terjadi pada Senin (6/2/2023) juga masuk dalam 10 besar gempa paling mematikan dalam seabad terakhir.

Jumlah korban gempa Turkiye dan Suriah yang telah ditemukan tercatat telah mencapai 41.000 orang hingga hari ini, Jumat (17/2/2023).

Baca juga: Duka Turkiye Belum Usai, Seismolog Peringatkan Gempa Besar Bisa Guncang Istanbul pada 2030

Perkiraan jumlah korban tewas di Turkiye dan Suriah pun diperkirakan dapat meningkat karena dilaporkan banyak orang yang masih tertimbun di reruntuhan bangunan akibat gempa.

Berikut ini adalah daftar gempa paling mematikan di dunia dalam 100 tahun terakhir:

1. Gempa China pada 1976: 242.000 tewas

Dikutip dari AFP, gempa berkekuatan M 7,8 menurut otoritas China atau gempa berkekuatan M 7,5 menurut Badan Survei Geologi AS yang melanda sebuah kota di dekat kota industri Tangshan di timur laut Provinsi Hebei menempati urutan pertama sebagai gempa paling mematikan di dunia dalam seabad terakhir.

Korban tewas resmi yang tercatat dalam bencana tersebut mencapai 242.000 orang.

Namun, angka sebenarnya diyakini jauh lebih besar dari itu.

Pakar Barat menyebutkan jumlah korban mencapai 700.000.

Hal tersebut menjadikan malapetaka itu menjadi yang paling mematikan kedua dalam sejarah umat manusia, setelah bencana besar pada 1556 yang melanda Provinsi Shaanxi utara dengan perkiraan jumlah korban mencapai lebih dari 830.000 orang.

Baca juga: Selamat dari Gempa, 7 Orang Sekeluarga Tewas dalam Kebakaran di Turkiye

2. Gempa dan tsunami Asia Tenggara pada 2004: 230.000 tewas

Pada tanggal 26 Desember 2004, gempa besar berkekuatan M 9,1 menghantam lepas pantai Sumatera, Indonesia.

Gempa itu memicu tsunami yang menewaskan lebih dari 230.000 orang di seluruh Asia Tenggara, termasuk 170.000 di wilayah Indonesia saja.

Ombak setinggi 30 meter melaju dengan kecepatan 700 kilometer per jam, menelan semua yang ada di jalurnya.

3. Gempa Haiti pada 2010: 200.000 tewas

Gempa Haiti berkekuatan M 7 yang terjadi pada 12 Januari 2010 menghancurkan ibu kota Port-au-Prince dan wilayah sekitarnya.

Gempa tersebut membuat negara itu terisolasi dari seluruh dunia selama 24 jam, menewaskan lebih dari 200.000 orang.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com