Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gedung 10 Lantai Ambruk, 25 Orang Tewas dan 75 Luka-luka

Kompas.com - 29/03/2021, 06:48 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

GESR SUEZ, KOMPAS.com - Media pemerintah Mesir Al Ahram pada Minggu (28/3/2021) melaporkan, 25 orang tewas akibat gedung 10 lantai yang ambruk di Kairo, Sabtu (27/3/2021).

Al Ahram melanjutkan, jumlah korban luka-luka dalam insiden di distrik Gesr Suez mencapai 75 orang.

Tim penyelamat terus membersihkan puing-puing pada Minggu, kata sumber keamanan dikutip dari AFP.

Baca juga: Restoran Ambruk di China Saat Pesta Ulang Tahun, Korban Tewas Naik Jadi 29 Orang

Al Ahram mengutip laporan lokal yang mengeklaim bahwa empat lantai bangunan itu ditambahkan secara ilegal.

Gubernur Kairo Khaled Abdel Aal mengunjungi TKP pada Sabtu, dan memerintahkan tim ahli dibentuk untuk memeriksa bangunan di dekatnya dari kerusakan.

Di Mesir terjadi beberapa bangunan ambruk yang berujung kematian, serta kebakaran industri dalam beberapa tahun terakhir.

Banyak bangunan rusak karena pembangunnya tidak menaati aturan keselamatan dan perencanaan konstruksi.

Pengembang bahkan sering menambahkan lantai pada fondasi yang tidak dirancang untuk menopang demi meningkatkan keuntungan.

Baca juga: Video Detik-detik Crane Ambruk Ditabrak Kapal Kontainer Terbesar di Dunia

Insiden pada Sabtu pekan lalu terjadi setelah kecelakaan kereta api di Provinsi Sohag yang menewaskan 19 orang dan melukai 180 lainnya.

Itu adalah kejadian terbaru dari serangkaian tabrakan mematikan yang umumnya dikaitkan dengan infrastruktur dan pemeliharaan yang buruk.

Juga pada Sabtu, terjadi kebakaran di toko-toko lawas dekat stasiun kereta api kota Zagazig, Provinsi Sharqia, tetapi tanpa korban jiwa.

Mesir sebagai negara terpadat di Arab mulai dilanda berbagai bencana sejak Selasa (23/3/2021) ketika kapal Ever Given terjebak di Terusan Suez.

Baca juga: Fakta Baru Terusan Suez Macet, Kapal Ever Given Bukan Terseret Angin

Akibat Terusan Suez macet yang sekarang memasuki hari keenam, lebih dari 300 kapal kargo mengantre masuk di kedua ujung kanal sepanjang 193 kilometer itu.

Dampak dari Terusan Suez ditutup adalah kerugian jutaan dollar AS setiap hari bagi Mesir, yang bergantung pada pendapatan kanal itu.

Perusahaan-perusahaan perkapalan sedang berpikir untuk memutar ke Tanjung Harapan di Afrika Selatan.

Rute itu lebih lama dan mahal untuk melakukan perjalanan antara Asia dan Eropa.

Baca juga: Terusan Suez: Begini Skenario yang Mungkin Diambil untuk Bebaskan Ever Given

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Membaca Arah Kepemimpinan Korea Utara dari Lagu Propaganda Terbaru

Membaca Arah Kepemimpinan Korea Utara dari Lagu Propaganda Terbaru

Internasional
Apa Saja yang Perlu Diketahui dari Serangan Israel di Rafah?

Apa Saja yang Perlu Diketahui dari Serangan Israel di Rafah?

Global
AS Disebut Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel karena Kekhawatiran akan Serangan ke Rafah

AS Disebut Hentikan Pengiriman 3.500 Bom ke Israel karena Kekhawatiran akan Serangan ke Rafah

Global
Rangkuman Hari Ke-804 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Dilantik untuk Periode Ke-5 | Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky

Rangkuman Hari Ke-804 Serangan Rusia ke Ukraina: Putin Dilantik untuk Periode Ke-5 | Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky

Global
Jepang Dinilai Joe Biden Xenofobia, Benarkah?

Jepang Dinilai Joe Biden Xenofobia, Benarkah?

Internasional
AS Optimistis Usulan Hamas Direvisi Lancarkan Gencatan Senjata di Gaza

AS Optimistis Usulan Hamas Direvisi Lancarkan Gencatan Senjata di Gaza

Global
6 Bulan Jelang Pilpres AS, Siapa Bakal Cawapres Trump?

6 Bulan Jelang Pilpres AS, Siapa Bakal Cawapres Trump?

Global
Kabinet Perang Israel Putuskan Lanjutkan Operasi di Rafah Gaza meski Dikecam Internasional

Kabinet Perang Israel Putuskan Lanjutkan Operasi di Rafah Gaza meski Dikecam Internasional

Global
Saat Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa Menyebar di Belanda, Jerman, Perancis, Swiss, dan Austria...

Saat Protes Pro-Palestina oleh Mahasiswa Menyebar di Belanda, Jerman, Perancis, Swiss, dan Austria...

Global
Israel Didesak Buka Kembali Penyeberangan Rafah Gaza, AS Ikut Bersuara

Israel Didesak Buka Kembali Penyeberangan Rafah Gaza, AS Ikut Bersuara

Global
[POPULER GLOBAL] Hamas Setujui Usulan Gencatan Senjata | Pielieshenko Tewas Bela Ukraina

[POPULER GLOBAL] Hamas Setujui Usulan Gencatan Senjata | Pielieshenko Tewas Bela Ukraina

Global
Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky yang Dirancang Rusia

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Zelensky yang Dirancang Rusia

Global
Polisi Bubarkan Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam dan Berlin

Polisi Bubarkan Demo Mahasiswa Pro-Palestina di Amsterdam dan Berlin

Global
OPCW: Tuduhan Penggunaan Senjata Kimia di Ukraina Tidak Cukup Bukti

OPCW: Tuduhan Penggunaan Senjata Kimia di Ukraina Tidak Cukup Bukti

Global
Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Israel Kerahkan Tank ke Rafah, Ambil Alih Kontrol Perbatasan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com