Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 28/03/2024, 08:32 WIB
Aska Bagus Aldika,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Condet terkenal sebagai sentra toko parfum dan tempat makan khas Timur Tengah di Jakarta. 

Selain itu, kawasan Condet, Jakarta Timur, juga memiliki banyak pilihan camilan mulai dari jajanan tradisional sampai mancanegara.

Sayangnya, lapak jajanan di Condet umumnya berjauhan tidak seperti berada di bazaar atau pasar jajanan.

Baca juga: 7 Promo Buka Puasa AYCE di Restoran Hotel Jakarta, mulai Rp 120.000

Jika ingin mudah sebaiknya anda membawa kendaraan pribadi, namun bisa juga anda menggunakan angkot Jaklingko Jalur Jak16 dan Jalur Jak 37 untuk memutari condet dan sekitarnya.

Berikut beberapa rekomendasi jajanan untuk buka puasa di Condet yang wajib dikunjungi:

Rekomendasi Jajanan di Condet

1. Shawarma

shawarma dari kedai brothers kebab condetDok.KOMPAS.com/Aska Bagus Aldika shawarma dari kedai brothers kebab condet

Shawarma ini berada di Brothers Kebab yang berlokasi di Jalan Raya Condet Nomor 9, Balekambang, Kecamatan. Kramat jati, Kota Jakarta Timur.

Shawarma tidak bisa disamakan dengan kebab gerobak. Isiannya tidak menggunakan daging olahan berwarna merah seperti penjual kebab kebanyakan. 

Shawarma berisikan daging ayam yang sudah dimarinasi, selada, bawang bombai, tomat dan saus bawang putih dan saus spesial.

Shawarma ini harganya beragam tergantung ukuran, harganya dimulai dari Rp 16.000 untuk ukuran yang paling kecil hingga Rp 32.000 untuk ukuran yang paling besar.

Jika ingin membelinya untuk berbuka puasa, datang saja kesini karena Brothers Kebab buka setiap hari mulai dari jam 16.00 WIB sampai 00.59 WIB.

Baca juga: 8 Ide Kreasi Nugget Pisang, Ada yang Ditambahkan Nangka

2. Kebab sapi

Mr.kebab condetDok.KOMPAS.com/Aska Bagus Aldika Mr.kebab condet

Kebab ini berada di Mr.kebab yang berlokasi di Jalan Raya Condet Nomor 3, RT.2/RW.3, Batu Ampar, Kecamatan. Kramat jati, Jakarta Timur.

Kebab berbeda dengan shawarma, kebab ini berisikan daging sapi yang sudah dimarinasi, kentang goreng, tomat, saus bawang spesial dan saus pedas spesial.

Kebab sapi ini dijual sebesar Rp 35.000, tetapi mereka juga menjual kebab isi ayam dengan harga Rp 25.000.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com