Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/01/2024, 08:56 WIB
Marsha Awang Lisba Siella,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - cuka salah satu bahan pembersih alami yang dapat melarutkan dan mengangkat noda pada peralatan dapur.

Sifat asam cuka dapat membantu mengatasi pertumbuhan jamur dan bakteri, serta membantu mengatasi bau tidak sedap.

Baca juga: Ragam Jenis Cuka, Kegunaan di Dapur, dan Manfaatnya untuk Tubuh

Selain Itu, cuka dapat efektif menghilangkan lapisan lemak atau minyak yang menempel pada permukaan dapur.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Benda dapur yang bisa dibersihkan pakai cuka

Berikut ini beberapa benda di dapur yang dapat dibersihkan pakai cuka, seperti laman The Spruce Eats.

1. Keran

Cuka salah satu cara efektif untuk membersihkan keran wastafel yang telah mengalami penumpukan kotoran.

Ilustrasi keran air SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Ilustrasi keran air

Kamu perlu mengisi kantong plastik dengan cuka dan mengikatnya di sekitar keran menggunakan karet gelang.

Lalu biarkan selama 10 hingga 20 menit atau lebih lama jika diperlukan, agar cuka dapat meresap pada bagian keran yang kotor.

Baca juga: Jarang Orang Tahu, Ternyata Lubang Kecil di Bawah Keran Wastafel Punya Fungsi Penting

Setelah itu, kamu dapat menggunakan sikat berbulu dan sabun cuci piring untuk membersihkan sisa-sisa kotoran yang mungkin masih menempel.

Proses ini membantu memastikan bahwa air yang keluar dari keran tidak lagi kotor seperti sebelumnya.

2. Microwave

Cuka menjadi solusi yang sangat efektif untuk menghilangkan penumpukan lemak di dalam microwave dan mencegah timbulnya bau dari sisa-sisa makanan yang sudah cukup lama.

Ilustrasi membersihkan microwave. SHUTTERSTOCK/GOFFKEIN.PRO Ilustrasi membersihkan microwave.

Kamu dapat menggunakan mangkuk yang aman untuk dimasukkan ke dalam microwave, dengan mencampurkan cuka dan air dalam jumlah yang sama.

Setelah itu, kamu dapat memanaskan microwave sekitar lima menit, untuk menghasilkan uap yang dapat melunakkan kotoran di dalamnya.

Baca juga: Cara Panaskan Kembali Susu Kedelai, Jangan Pakai Microwave

Hal ini membuat proses tersebut menjadi lebih mudah untuk digosok atau dibersihkan setelahnya.

3. Mesin pembuat kopi dan teko teh

Seiring berjalannya waktu, mesin pembuat kopi dan teko teh dapat mengalami penumpukan mineral yang dapat mempengaruhi rasa minuman. Proses pembersihan yang tepat dapat dilakukan dengan menggunakan cuka.

Ilustrasi mesin kopiSHUTTERSTOCK/Pixel-Shot Ilustrasi mesin kopi

Caranya cukup sederhana, yaitu dengan menuangkan cuka dan air dengan jumlah yang sama ke dalam wadah mesin pembuat kopi. Kemudian hidupkan mesin tersebut dan bilas dengan air secara menyeluruh.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com