Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Melihat Merbabu dan Merapi dari 10 Cafe di Boyolali Ini

Kompas.com - 28/12/2023, 14:02 WIB
Marsha Awang Lisba Siella,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Boyolali merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang terkenal dengan keindahan alamnya karena diapit oleh Gunung Merbabu dan Merapi.

Kamu dapat menyaksikan sekelibat keindahan Gunung Merbabu dan Merapi sembari nongkrong di kafe di Kecamatan Selo dan Cepogo.

Kapan lagi bisa menikmati pemandangan indah sembari mengobrol dan menyantap makanan enak.

Berikut ini sepuluh kafe di Boyolali yang bisa jadi tempat menyaksikan panorama Gunung Merbabu dan Merapi.

Baca juga:

1. Lembah Manah Kopi

Lembah Manah Kopi berlokasi di Kabupaten Boyolali, Kecamatan Cepogo, Genting, Dusun I. Tempat ini buka setiap hari, pukul 09.00 sampai 21.00 WIB.

Lembah Manah Kopi memiliki area indoor dan outdoor, dengan pemandangan gunung serta hijaunya perbukitan, yang membuat pengunjung dapat merasakan suasana alam yang asri.

Tempat ini menyajikan nasi campur, nasi tempong, nasi goreng, mie goreng, bakmi, bakso, sop iga, sop buntut, rawon, nasi bakar, iga bakar, nasi kebuli, nasi mandi, pasta, sandwich, ramen, rice bowl, piza.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai camilan, seperti tempe kemul, gedang kobong madu, pisang bakar, otak-otak, risol, jadah, singkong goreng, onion ring, dimsum dan pilihan lainnya.

Minuman yang disajikan ditempat ini terdapat hot tea, ice tea, fresh juice, wedang jahe, beras kencur, bir pletok, moktail, frape, variasi kopi, non kopi dan pilihan lainnya.

Harga menu di Lembah Manah Kopi ini berkisar antara Rp 17.000 hingga Rp 112.000.

2. Argo Loro Kopi

Argo Loro berlokasi di Dusun II, Samiran, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempat ini buka setiap hari, pukul 09.00 sampai 21.00 WIB.

Argo Loro Kopi dikelilingi oleh hamparan perbukitan yang hijau dan asri, dengan pemandangan Gunung Merapi dan Merbabu, yang membuat pengunjung dapat merasakan suasana alam yang sejuk.

Tempat ini menyajikan nasi goreng, pasta, sop tomyum, sop iga, sop buntut, mie, rice bowl, cumi goreng, ayam, udang, iga sapi, kangkung cah bawang putih, brokoli jamur saus tiram.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai camilan, seperti singkong keju, tempe mendoan, otak-otak, kentang goreng, pisang goreng, risol mayo, jamur krispi, onion ring, dimsum.

Minuman yang disajikan ditempat ini terdapat wedang uwuh, jahe, bandrek, mocktail, fresh juice, frape, variasi teh, kopi, dan non kopi.

Harga menu di Argo Loro Kopi ini berkisar antara Rp 17.000 hingga Rp 60.000.

3. DeSelokaton

DeSelokaton berada di Jalan Blabak - Boyolali, Dusun IV, Lencoh, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempat ini buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 19.00 WIB.

DeSelokaton menawarkan pemandangan Gunung Merapi dan Gunung Merbabu yang menakjubkan dan dikelilingi oleh hamparan kebun teh yang hijau dan asri.

Tempat ini menyajikan berbagai makanan, seperti nasi goreng, kwetiau, steak, spageti, piza, sop buntut, sop iga, tom yum, laksa, sop ayam, burger dan pilihan lainnya.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai minuman, seperti teh telah, teh daun kelor, mocktail, milk shake, smoothies, kopi, squash dan pilihan lainnya.

Harga menu di DeSelokaton ini berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 120.000.

4. Selosa Coffee Hills

Selosa Coffee Hills berada di Dusun IV, Samiran, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempat ini buka setiap hari Selasa hingga Minggu, pukul 10.00 sampai 20.00 WIB.

Selosa Coffee Hills menawarkan pemandangan gunung serta dikelilingi oleh hamparan kebun yang hijau dan asri.

Tempat ini menyajikan berbagai makanan, seperti mie rebus atau goreng, nasi goreng, spageti, sop iga, rice bowl chicken crispy barbeque, rice bowl chicken pok-pok blackpepper, rice bowl beef sambel kosek.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai camilan, seperti cireng, tahu walik, otak-otak, kentang goreng, pisang coklat, donat kentang, tempe mendoan, singkong goreng, roti maryam, roti bakar, siomay.

Minuman yang disajikan ditempat ini terdapat variasi kopi, taro, vanila, matcha, red velvet, ice leci kult, ice milky, lemon tea, leci tea, peach tea, wedang telang, wedang teh serai, wedang temulawak, wedang uwuh, wedang jahe.

Harga menu di Selosa Coffee Hills ini berkisar antara Rp 15.000 hingga Rp 45.000.

5. Nuansa Bening

Nuansa Bening berlokasi di Dusun IV, Samiran, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempat ini buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 21.00 WIB.

Nuansa Bening menawarkan pemandangan gunung serta hijaunya perbukitan, yang membuat pengunjung dapat merasakan suasana alam yang asri.

Tempat ini menyajikan ayam pedas kemangi, penyetan, tumis daging, ayam geprek, nasi telur dadar krispi, sirloin gongso, nasi goreng, pasta, rice bowl.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai camilan, seperti mendoan, singkong, kentang goreng, bakwan jagung, tahu krispi, roti bakar, roti goreng.

Minuman yang disajikan ditempat ini terdapat wedang jahe, beras kencur, wedang uwuh, jahe, variasi kopi, lemon tea, leci tea, vanilla tea, red velvet, green tea dan pilihan lainnya.

Harga menu di Nuansa Bening ini berkisar antara Rp 10.000 hingga Rp 30.000.

6. D'Garden Cafe Selo

D'Garden Cafe Selo berlokasi di Dusun IV, Samiran, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempat ini buka setiap hari, pukul 10.00 sampai 21.00 WIB.

D'Garden Cafe Selo menawarkan pemandangan Gunung Merapi dan Gunung Merbabu dengan dikelilingi perbukitan yang hijau dan asri.

Tempat ini menyajikan berbagai makanan, seperti sop buntut, sop iga, ikan bakar, iga bakar, nasi goreng, steak, burger, rice bowl, pasta dan pilihan lainnya.

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai minuman, seperti mocktail, fresh juice, variasi kopi, jahe gepuk, jahe gula aren, wedang uwuh, susu jahe, dan pilihan lainnya.

Harga menu di D'Garden Cafe Selo ini berkisar antara Rp 10.000 hingga Rp 55.000.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com