Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Pilih Kayu Bakar untuk BBQ, Jangan Pakai Kayu Bergetah

Kompas.com - 13/12/2023, 08:05 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Siap-siap tahun baruan, kamu bisa menyimak tips memilih kayu bakar untuk memasak daging.

Tidak semua jenis kayu bagus dipakai untuk memasak daging. Sebab, kayu akan menghasilkan asap dan aroma yang memengaruhi masakan.

Coba simak tiga tips membuat kayu bakar untuk barbekyu, dibagikan oleh Kristo, pemilik Holy Smokes Yogyakarta, berikut ini.

Baca juga:

1. Pakai kayu buah

Kayu buah menghasilkan aroma harum pada masakan. Menurut Kristo, jenis kayu buah apa saja cocok digunakan untuk membakar daging.

Beberapa rekomendasi kayu buah yang bisa dipakai adalah kayu rambutan, kayu apel, dan kayu rambutan.

2. Kayu tidak bergetah

Ilustrasi kayu bakar.SHUTTERSTOCK/k_samurkas Ilustrasi kayu bakar.

Selanjutnya, perhatikan jenis kayu. Jangan pakai kayu dari pohon bergetah. Jenis ini tidak bagus untuk bakaran.

"Kalau kayu bergetah itu akan menghasilkan asap hitam, mengkontaminasi dagingnya," ujar Kristo ketika ditemui Kompas.com di Lambe Njontor Yogyakarta, Rabu (29/11/2023).

3. Sesuaikan komposisi kayu basah dan kering

Hindari menggunakan kayu basah atau kering sembarangan. Kedua jenis kayu ini akan menghasilkan asap berbeda.

"Kayu yang sudah kering itu akan memberikan profil api lebih panas daripada kayu yang masih basah, tetapi kayu yang sudah kering asapnya akan lebih sedikit daripada kayu yang lebih basah," jelas Kristo.

Kamu bisa menyesuaikan kebutuhan profil api atau jumlah asap yang dibutuhkan saat memasak daging.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com