Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

35 Tempat Makan di Bekasi untuk Wisata Kuliner, Harga Mulai Rp 10.000

Kompas.com - 16/09/2023, 13:17 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

 

KOMPAS.com - Ada beragam pilihan tempat makan di Bekasi yang cocok untuk dikunjungi bersama teman atau keluarga. Dari warung makan hingga restoran estetik untuk rombongan, semuanya bisa kamu temukan di Bekasi.

Selain itu, kamu juga bisa menikmati aneka menu makanan Nusantara hingga Internasional dengan fasilitas makanan dihidangkan atau prasmanan.

Simak rekomendasi tempat kuliner di Bekasi berikut ini.

Baca juga:

1. Fitri Sea Food

Fitri Sea Food berlokasi di Jalan Mekar Sari Nomor 1, Bekasi Jaya, Bekasi Timur. Buka dari pukul 16.30-23.00 WIB.

Kalau kamu seorang pencinta menu seafood, bisa mampir ke sini karena ada olahan hasil laut yang dimasak dengan aneka bumbu seperti Bumbu Padang.

Ada menu Kerang Dara, Kerang Hijau, Kepiting, Udang, Cumi, Ikan Bawal, hingga Ikan Kuwek dengan harga mulai dari Rp 25.000.

2. Pondok Bakso Super & Mie Ayam

Pondok Bakso Super & Mie Ayam berada di Jalan Ir. H. Juanda Nomor 46 B, Marga Jaya, Bekasi. Buka dari pukul 07.00-22.00 WIB.

Kalau kamu ingin menikmati menu berkuah bisa pesan menu Bakso, Mie Ayam, dan Mie Ayam Bakso dengan harga mulai dari Rp 15.000-23.000.

Ada pun untuk menu minuman yang bisa dipesan seperti Teh Botol, Es Teh Manis, dan Teh Manis dengan harga mulai dari Rp 4.000.

3. H.E.M.A. Resto Kemang Pratama Raya

Tempat makan keluarga di Bekasi yang pertama ini berlokasi di Jalan Kemang Pratama Raya Blok MM Nomor 19-20, Kemang Pratama, Bojong Rawalumbu, Bekasi. Buka dari pukul 10.00-20.00 WIB.

Di sini, kamu bisa menikmati aneka menu masakan Western hingga Nusantara seperti Steak, Pasta, Mie Godog, Nasi Goreng Lidah, hingga Sop Iga.

Harga per porsinya mulai dari Rp 20.000.

4. Gelar Waroeng

Gelar Waroeng berada di Jalan Grand Wisata Kav. 3, Lambangsari, Tambun Sel., Kabupaten Bekasi. Buka dari pukul 11.00-21.00 WIB.

Tempat makan dengan sederet kedai masakan ini menawarkan menu Siomay, Ayam Goreng, Nasi Goreng, Mi Goreng, dan Empal Gentong dengan harga mulai dari Rp 15.000.

5. Warung Kue Pancong Balap

Warung Kue Pancong Balap menawarkan kue pancong yang lezat dan disajikan dalam keadaan panas. Kue pancong dipadukan dengan topping seperti keju, susu, cokelat, kacang, hingga nanas.

Selain menawarkan menu kue pancong, di sini kamu bisa memesan es ovomaltine dengan harga Rp 7.000.

Lokasinya ada di Jalan Laskar Raya, Pekayon Jaya, Bekasi Selatan. Buka dari pukul 06.00-05.00 WIB.

6. Bakso Lapangan Tembak Senayan

Bakso Lapangan Tembak Senayan berlokasi di Jalan A Yani Nomor 5, Marga Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi. Buka dari pukul 10.00-21.00 WIB.

Tempat makan keluarga di Bekasi ini menawarkan satu porsi bakso dengan kuah hangat, mi kuning, bihun, tahu, dan irisan daun bawang yang nikmat dengan harga mulai dari Rp 31.000.

Selain bakso, kamu bisa menikmati menu lainnya seperti Kwetiau, Nasi Goreng, Olahan Ayam, Bihun, dan Chinese Food.

7. Ayam Goreng Nelongso

Ayam Goreng Nelongso berlokasi di Jalan Kopo Sayati Nomor 161, Sayati, Margahayu. Buka 24 jam.

Tempat kuliner malam di Bekasi ini menawarkan menu Mie Halu yang berisikan mi, abon ayam, pangsit goreng isi ayam, dan kulit pangsit. Harganya hanya Rp 10.999.

Selain itu, ada menu olahan ayam seperti ayam kepruk, ayam bakar, dan ayam goreng yang dihidangkan dengan nasi, sambal, dan lalapan.

Harga per porsinya mulai dari Rp 16.900.

8. Pondok Bakso Super & Mie Ayam

Pondok Bakso Super & Mie Ayam berada di Jalan Ir. H. Juanda Nomor 46 B, Marga Jaya, Bekasi. Buka dari pukul 07.00-22.00 WIB.

Kalau kamu ingin menikmati menu berkuah bisa pesan menu Bakso, Mie Ayam, dan Mie Ayam Bakso dengan harga mulai dari Rp 15.000-23.000.

Ada pun untuk menu minuman yang bisa dipesan seperti Teh Botol, Es Teh Manis, dan Teh Manis dengan harga mulai dari Rp 4.000.

9. Restoran Sederhana Masakan Padang

Kalau kamu ingin menikmati masakan padang yang ada di sekitar Taman Kemang Pratama Bekasi, bisa mampir ke Jalan Kemang Pratama Raya Blok AM Nomor 1B, Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi. Buka dari pukul 08.00-22.00 WIB.

Di sini, kamu bisa menikmati olahan Ayam Bakar, Kembung Bakar, Gulai Tunjang, Dendeng Balado, dan Sayur Singkong Gulai dengan harga mulai dari Rp 18.000 hingga Rp 40.000 per porsinya.

10. Bebek Setan

Bagi pecinta kuliner bebek, kamu bisa coba kunjungi Bebek Setan yang ada di Harapan Indah, Bekasi.

Sesuai dengan namanya, tempat makan ini menjual bebek goreng, disajikan dengan sambal yang rasanya gurih dan pedas.

Kamu bisa memilih aneka sambal yang mereka punya, seperti Sambal Setan, Sambal Mangga, dan Sambal Cibuk. Selain bebek, mereka juga menyediakan Ayam Goreng, Ikan Goreng, serta Burung Puyuh Goreng.

Setelah puas menyantap hidangan pedas, kamu bisa menikmati Es Cendol Durian dan Es Lidah Buaya khas Bebek Setan.

Harga aneka hidangan di Bebek Setan mulai dari Rp 15.000-an.

Bebek Setan berlokasi di Jalan Boulevard Hijau, Ruko Boulevard Blok B8 Nomor 22, Harapan Indah, Bekasi. Tempat makan bebek ini buka setiap hari 09.30-21.30 WIB.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com