Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bersantap di Restoran Eropa Kawasan Senopati yang Bertahan 10 Tahun

Kompas.com - 02/09/2023, 14:08 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - Saat restoran di sepanjang jalan Gunawarman-Senopati silih berganti, ada satu restoran eropa yang tetap sama dan buka selama 10 tahun. Restoran tersebut adalah Le Quartier yang terletak di Jalan Gunawarman Nomor 34. 

"Kami adalah restoran makanan eropa, tetapi banyak orang yang berpikir kami restoran Perancis. Kami juga bukan restoran fine dining," kata koki sekaligus pendiri Le Quartier, Chris Janssen ditemui Kamis (24/8/2023). 

Chris bersama istri bercerita Le Quartier dapat bertahan selama sepuluh tahun, tidak lain karena konsistensi dan upaya menjaga kualitas restoran dari berbagai aspek. 

Baca juga: 7 Cafe Sekitar Senopati Jaksel untuk Nongkrong Saat Akhir Pekan

"Mungkin kalau dikatakan mudah ya, tetapi kalau dijalani tidak semudah itu," kata Chris sembari tertawa bersama istrinya. 

Mereka bercerita untuk menjaga kualitas restoran, artinya harus terjun langsung setiap hari. Mereka selalu ada di restoran, bahkan ketika hari perayaan seperti Natal, Tahun Baru, dan Valentine. 

Namun, kehadiran mereka nyatanya juga merupakan kunci restoran dapat bertahan selama pandemi. 

Chris mengatakan ia bersyukur selama pandemi bisa tetap mempekerjakan staf di restoran yang ia sebut "anak-anak", di tengah pasang-surut ekonomi karena pembatasan. 

Selain itu, kehadiran Chris dan istri tidak lain karena bahan masakan yang datang tanpa diduga, tergantung ketersediaan dan kualitas barang. 

Seperti saat saya berkunjung, Le Quartier kedatangan pemasok keju. Sebelumnya Chris juga bercerita mereka baru saja berhasil mendapatkan jamur girolles-chanterelle segar sebanyak sepuluh kilogram. 

Baca juga:

"Jadi di sini, kami masak itu tergantung bahan. Ada menu yang sudah pasti ada karena favorit pelanggan, tetapi setiap Jumat pasti ada menu baru," kata Chris sambil permisi mau melihat keju yang baru datang. 

Dari berbagai faktor tersebut, membuat konsumen Le Quartier kepincut dan kebanyakan menjadi pelanggan tetap. 

Chris berkata pelanggan tetap di Le Quartier bisa datang tiga kali dalam satu minggu. Ini juga dibuktikan saat ia menyapa akrab satu keluarga yang bersantap setelah anaknya pulang sekolah. 

Makanan di  Le Quartier Jakarta

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com