Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Cara Panggang Patty Burger agar Juicy dan Matang Sempurna

Kompas.com - 21/11/2022, 08:06 WIB
Krisda Tiofani,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cara memanggang patty burger mirip dengan steak. Hanya saja, kebanyakan patty disajikan dalam kondisi matang sempurna.

Hanya membutuhkan dua alat untuk memanggang patty, yakni pan atau dan spatula besi.

Suhu panas pan harus tepat bila ingin memanggang patty, sementara spatula besi hanya digunakan pada saat tertentu saja kala membalik patty.

Selain memakai dua alat tersebut, kamu juga bisa menyimak cara memanggang patty burger agar matang sempurna, seperti dibagikan Co-Owner Hanbaga Burgers Matthew Evan berikut ini.

1. Atur suhu pan saat memanggang

Menurut Matthew, temperatur memanggang patty burger yang paling tepat adalah suhu tinggi dengan olesan sedikit minyak pada pan.

Kamu bisa mengatur api kompor hingga pan atau teflon benar-benar panas sebelum menaruh patty di atasnya.

"Kalau kita lihat sudah mulai keluar asap, langsung taruh. Habis masak patty jangan langsung roti ya, nanti gosong," kata dia saat ditemui Kompas.com di Hanbaga Burgers Pasaraya Blok M, Selasa (14/11/2022).

Penggunaan suhu panas pan akan membantu patty matang merata di bagian dalam dan luarnya dengan waktu cepat.

Baca juga:

Ilustrasi patty burger. wikimedia/PDPhoto.org Ilustrasi patty burger.

2. Balik patty saat sudah kecoklatan

Selanjutnya, Mathhew menyarankan untuk membalik patty saat bagian bawah olahan daging tersebut sudah berwarna kecoklatan.

Patty yang sudah dapat di balik dengan spatula besi juga bisa ditandai dengan permukaannya yang mengeluarkan air.

3. Cukup balik patty satu kali

Hindari membolak-balik patty berkali-kali saat memanggangnya. Menurut Matthew, patty cukup di balik satu kali saja.

"Kalau di bolak-balik terus, dia yang matang itu cuma luarnya, dalamnya masih mentah," kata Matthew.

Baca juga:

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com