Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/02/2021, 10:01 WIB
Alma Erin Mentari,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kolak merupakan sajian istimewa yang praktis. Itu karena kamu bisa memasukkan dan merebus semua bahan dalam satu panci.

Kamu bisa menambahkan bahan lainnya seperti kue keranjang khas Imlek untuk isian kolak yang istimewa.

Ikuti resep kolak dari buku “100 Resep Kolak Favorit” (2013) oleh Dapur Alma terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, yang bisa kamu tambahkan kue keranjang sebagai kreasi isiannya.

Baca juga: Resep Roti Goreng Kue Keranjang Renyah, Pakai Roti Tawar

Resep kolak

Bahan:

  • 5 buah pisang raja
  • 100 gram kolang kaling, potong-potong
  • 5 buah mata nanga, potong-potong
  • 250 gram gula merah, sisir halus
  • 200 ml air
  • 500 ml dantan dari 1 butir kelapa
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1 ½ sdt garam

Baca juga: Resep Kolak Pisang Gula Merah, Camilan Praktis Tinggal Rebus

Cara membuat kolak:

1. Siapkan bara api panas. Bakar pisang di atasnya hingga berwarna kecoklatan. Angka dan potong-potong sesuai selera.

2. Rebus air dan gula merah. Aduk hingga larut. Masukkan santan, daun pandan, dan garam. Aduk-aduk agar santan tidak pecah.

3. Masukkan pisang, kolang-kaling yang sudah dipotong-potong. Masak hingga kuah mendidih.

4. Kalau sudah mendidih tambahkan potongan nangka, aduk.

5. Matikan api kompor, angkat, dan sajikan.

Buku “100 Resep Kolak Favorit” (2013) oleh Dapur Alma terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com