Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Chira Raih IPK 3,98, Jadi Lulusan Terbaik Universitas Pertamina

Kompas.com - 01/11/2023, 11:05 WIB
Theresia Aprilie,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Lulus tepat waktu dan meraih predikat sebagai lulusan terbaik dengan IPK yang tinggi tentu menjadi cita-cita dari banyak mahasiswa.

Impian ini berhasil diwujudkan oleh Irdyna Syachira atau akrab disapa Chira.

Baca juga: Perjuangan Aliya, Anak Buruh Pabrik Lulus Berprestasi dengan IPK 3,93

 

Dengan tekad dan kerja kerasnya, Chira berhasil meraih IPK 3,98 dengan predikat pujian dan menjadi lulusan terbaik Universitas Pertamina.

Chira merupakan mahasiswi program studi S1 Teknik Sipil di Universitas Pertamina.

Dia bercerita dalam perjalanannya meraih predikat pujian, ada banyak tantangan dan kesulitan yang harus dihadapi selama masa studinya.

Meski demikian, tantangan ini bisa diatasi dengan cara memiliki target.

"Kalau sulitnya banyak, tetapi menerapkan untuk punya target bagi diri sendiri. Ketika kita sadar kalau itu sulit, kita harus mencari tahu bagaimana cara mempermudah itu," ujar Chira kepada Kompas.com, Selasa (31/10/2023).

Perjalanan Chira dalam mengerjakan skripsi juga tidak selalu mulus. Dia mengaku telah memulai skripsi lebih dulu dari teman-temannya, tetapi memiliki waktu selesai lebih lama lantaran beberapa kali berganti proposal.

Terlebih, dia mencoba untuk mengambil topik skripsi yang menggabungkan antara Teknik Sipil dan Kimia.

"Saya itu mengolaborasikan antara Teknik Sipil dan juga Kimia. Jadi, saya harus belajar dari dasar lagi Kimia," ucap Chira.

Menghadapi hal tersebut, tentu ada kalanya Chira merasa stress dan hampir menyerah.

Baca juga: Biaya Kuliah di Universitas Pertamina 2023, Cek Rinciannya

Namun, berkat dukungan dari dosen, asisten laboratorium, serta teman-teman, dia berhasil menyelesaikannya.

Apalagi dirinya juga mendapatkan dukungan pendanaan penelitian dari Universitas Pertamina.

Memiliki banyak prestasi dan aktif dalam pengabdian masyarakat

Sejak awal masuk Universitas Pertamina, Chira telah mendapatkan beasiswa undangan.

Dia tidak perlu membayar kuliah selama 8 semester, mendapatkan uang saku, serta akomodasi.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com