Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Jalur Masuk ITB 2023, Cek Jadwal, Syarat, dan Cara Daftar

Kompas.com - 06/02/2023, 08:45 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Institut Teknologi Bandung (ITB) mengumumkan sejumlah jalur penerimaan mahasiswa baru ITB di tahun 2023, yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), SNBP Peminatan, Seleksi Mandiri (SM) dan Sarjana Internasional.

Direktur Pendidikan ITB Arif hariyanto mengatakan ITB pada tahun 2023 secara umum membuka 2 program bagi mahasiswa baru. Yakni program yakni sarjana reguler dan sarjana internasional.

"Pada dasarnya ITB memiliki dua jalur besar penerimaan mahasiswa baru yaitu mahasiswa sarjana reguler dan program sarjana internasional," ujarnya dalam Sosialisasi Seleksi Nasional ITB, Sabtu (4/2/2023).

Baca juga: 15 PTN Terbaik di Pulau Jawa Versi Webometrics 2023, buat SNBP-SNBT

Ia mengatakan, untuk sarjana reguler jalur yang bisa ditempuh terdiri dari jalur SNBP, SNBP Peminatan, SNBT dan SM ITB 2023.

Adapun pada program sarjana reguler, proses seleksi mahasiswa akan dilakukan sesuai dengan kebijakan pemerintah yakni SNBP dan SNBT, serta kebijakan dari ITB yakni SM-ITB.

Khusus SM-ITB, Kepala Sub Direktorat Administrasi Penerimaan Mahasiswa Direktorat Pendidikan Irvan Christiawan mengatakan nantinya pelaksanaan SM-ITB akan sangat berbeda dengan UTBK SNBT.

"Seleksi mandiri tetap ujian tertulis. Berbeda dengan UTBK SNBT yang dilakukan di pusat UTBK, hadir langsung, SM -ITB nanti tesnya daring atau online" tambahnya.

Baca juga: Ada 4 Jalur Masuk UGM, Calon Mahasiswa Harus Tahu

Sementara untuk yang memilih melampirkan portofolio seni di UTBK SNBT, hal ini juga akan berbeda dengan SM-ITB.

"Siswa tidak perlu mengirim portofolio, jadi cukup mengikuti ujian keterampilan seni rupa di SM-ITB," tambahnya.

Sedangkan jalur program sarjana internasional, ia mengatakan pola penerimaan tidak mengikuti kebijakan pemerintah karena ketersediaannya diperuntukkan bagi Warga Negara Indonesia (WNI) maupun Warga Negara Asing (WNA). Ke depannya, ITB siap membuka penerimaan bagi mahasiswa Korea.

Untuk itu, Irvan meminta mahasiswa bisa memilih dengan selektif jalur mana yang akan diambil.

Jika berminat masuk ITB, ketahui jadwal dan syarat daftarnya bagi calon mahasiswa baru.

Baca juga: ITS Buka Golden Ticket Sampai 31 Maret 2023 Khusus Jurusan Ini

1. Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP)

Persyaratan umum

  • Peserta merupakan lulusan SMA/MA/SMK/MAK tahun 2023 dan terdaftar di Portal SNPMB
  • Peserta lulus pemeringkatan yang dilakukan sekolah di PDSS
  • Peserta memiliki nilai rapor semester 1 sampai 5 secara lengkap di PDSS
  • Memenuhi ketentuan pelaksanaan seleksi SNBP.

Persyaratan khusus ITB

  • Tidak pernah tercatat sebagai mahasiswa program Sarjana ITB.
  • Persyaratan tidak buta warna total maupun parsial, untuk Fakultas/Sekolah/Program Studi SITH, SF, FTTM, FSRD, Teknik Geologi (FITB), Teknik Kimia (FTI) da, Studi Kimia (FMIPA)
  • Peserta memilih fakultas/sekolah tujuan di ITB maksimal dua.
  • Peserta yang dapat memilih fakultas FMIPA, SITH, SF, FITB, FTTM, STEI, FTSL, FTI, FTMD, dan SAPPK adalah berasal dari lulusan SMA/MA IPA
  • Peserta yang dapat memilih fakultas SBM adalah berasal dari lulusan SMA/MA IPA/IPS
  • Peserta yang dapat memilih fakultas FSRD adalah berasal dari lulusan SMA/MA IPA/IPS/Bahasa SMK bidang Seni Rupa
  • Peserta yang akan memilih fakultas/ tidak tidak memiliki kondisi buta warna, baik buta warna total maupun buta warna parsial.

Jadwal SNBP 2023

  • Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2022
  • Penutupan Masa Sanggah Kuota Sekolah: 17 Januari 2023
  • Pembuatan Akun SNPMB oleh Sekolah dan Siswa: 16 Januari - 15 Februari 2023
  • Penetapan Siswa Eligible oleh Sekolah: 3 Januari - 8 Februari 2023
  • Pengisian PDSS oleh Sekolah: 9 Januari - 9 Februari 2023
  • Pendaftaran SNBP: 14 - 28 Februari 2023
  • Pengumuman Hasil SNBP: 28 Maret 2023

Baca juga: Unair Buka Jalur Masuk 2023 Tanpa Tes, Ini Syarat dan Cara Daftar

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com