Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Daerah Terdingin di Indonesia, Suhunya Bisa Sampai 9 Derajat Celsius

Kompas.com - 01/01/2022, 08:45 WIB
Maulana Ramadhan

Penulis

6. Gayo Lues - Aceh

Sebagai provinsi paling barat di Indonesia, sejumlah daerah di Aceh juga memiliki suhu udara yang dingin. Salah satunya adalah Kabupaten Gayo Lues yang terletak pada ketinggian 1.000 mdpl.

Lokasi ini merupakan pendakian menuju Gunung Leuser. Gayo Lues juga memiliki pemandian air panas di Puri Betung.

Baca juga: 5 Obyek Wisata Jawa Timur Boleh Buka untuk Uji Coba, Ada Malang Night Paradise

7. Batu - Jawa Timur

Kota Batu di Jawa Timur termasuk ke dalam daftar daerah terdingin di Indonesia. Kota Batu sebelumnya termasuk dalam wilayah Kabupaten Malang, namun kini telah berdiri menjadi kota administratif sendiri.

Kota Batu terletak di ketinggian antara 700 hingga 1.700 mdpl. Dengan letak ketinggian itu, suhu di kota Batu tergolong dingin namun terasa segar ditambah pemandangan yang mempesona.

Suhu di kota Batu bisa mencapai 19 hingga 12 derajat celsius. Selain itu, kota ini juga menjadi salah satu obyek wisata favorit di Jawa Timur.

8. Baturaden - Jawa Tengah

Daerah Baturaden merupakan kecamatan di Kabupaten Banyumas. Daerah ini memiliki ketinggian 980 meter di atas permukaan laut.

Wilayah Baturaden juga berada di sebelah selatan Gunung Slamet. Dengan wilayah tersebut, Baturaden selalu memiliki suhu yang sejuk sejak siang dan dingin pada malam hari.

Kawasan ini memiliki banyak sekali tempat wisata yang indah. Beberapa diantaranya adalah air terjun dengan nama Pancuran Pitu dan Pancuran Telu.

Air terjun ini dipercaya dapat menyembuhkan penyakit kulit jika kita mandi dengan air tersebut.

9. Ciwidey, Bandung - Jawa Barat

Terakhir ada di daerah Ciwidey di Kabupaten Bandung. Daerah ini terkenal dengan tempat wisata Kawah Putih.

Dengan ketinggian mencapai 1.200 mdpl, Ciwidey masuk jajaran wilayah terdingin di Indonesia. Suhu udara rendah masih dapat dirasakan saat sinar matahari tengah terik - teriknya maupun saat masuk musim kemarau.

(Sumber:Kompas.com/Dini Daniswari | Editor: Dini Daniswari)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com