Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Khasiat Daun Meniran untuk Kesehatan, Apa Saja?

Kompas.com - 27/01/2024, 08:30 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Inten Esti Pratiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Meniran atau yang bernama latin Phyllanthus urinaria adalah salah satu jenis tanaman yang diketahui dapat tumbuh di berbagai kondisi.

Dalam buku Meniran, Si Kecil Bermanfaat Besar (2018) terbitan Kemenkes disebutkan, daun meniran dapat tumbuh pada daerah yang kurang subur dan lembap, mulai dari dataran rendah sampai ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut.

Daun yang berasal dari India Selatan ini dipercaya memiliki kandungan nutrisi yang dapat bermanfaat bagi tubuh.

Di Indonesia sendiri, meniran secara tradisional banyak digunakan oleh masyarakat sebagai bahan baku tanaman obat secara turun-temurun.

Kandungan nutrisi daun meniran

Dikutip dari Poltekkes Putra Indonesia Malang (26/7/2021), daun meniran memiliki kandungan nutrisi sebagai berikut:

  • Filantin
  • Hipofilantin
  • Damar
  • Kalium
  • Tanin
  • Polifenol
  • Mineral
  • Yodium

Manfaat daun meniran

Meniran merupakan bahan herbal yang manfaatnya sudah banyak dibuktikan secara ilmiah.

Berikut ini 7 manfaat daun meniran:

1. Mengatasi kerusakan hati

Daun meniran dipercaya dapat membantu mengatasi kerusakan hati karena kandungan polifenol di dalamnya.

Polifenol sendiri terbukti dapat mendorong produksi enzim hati secara normal.

Selain itu, daun meniran juga mengandung antioksidan yang dapat mencegah organ hati mengalami kerusakan yang semakin serius.

Kendati begitu, hal ini baru diujikan kepada hewan, sedangkan efeknya terhadap manusia belum bisa dipastikan sehingga diperlukan penelitian lebih lanjut.

2. Membantu menurunkan kadar gula darah

Dilansir dari Medical News Today (25/2/2020), sebuah penelitian pada tikus tahun 2010 menemukan bahwa daun meniran memiliki potensi untuk membantu pengobatan diabetes.

Para peneliti menyimpulkan bahwa ekstrak tanaman tersebut dapat membantu menurunkan gula darah puasa dan mencegah lonjakan gula darah.

Penelitian lain yang dilakukan pada tikus dengan diabetes, menunjukkan bahwa spesies Phyllanthus yang berbeda dapat mengurangi kadar gula darah dan berat badan.

3. Membantu atasi kencing batu

Masih dari sumber yang sama, Medical News Today, daun meniran dapat membantu memecah atau mengurangi ukuran batu yang terbentuk di saluran kemih.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com