Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Harga dan Cara Pembelian Tiket Indonesia Vs Argentina, Denah Tiket Menyusul!

Kompas.com - 31/05/2023, 08:00 WIB
Erwina Rachmi Puspapertiwi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir resmi mengumumkan daftar harga, kategori, dan informasi pembelian tiket laga FIFA Matchday Indonesia vs Argentina.

Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB.

“Insya Allah pada 19 Juni kita bisa punya pertandingan kelas dunia yang didatangkan di Indonesia. Di mana sudah ditunggu – tunggu. Ada tiketnya gak? Tentunya ada,” ujar Erick, dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Perbandingan Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina dengan Konser Coldplay, Mahal Mana?

Penjualan tiket pertandingan ini terbagi menjadi 2 sesi, yaitu khusus nasabah PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) dan publik.

Nasabah BRI dapat mulai membeli tiket Indonesia vs Argentina, Senin (5/6/2023)

Sementara masyarakat umum membeli tiket di Selasa (6/6/203) dan Rabu (7/6/2023).

Baca juga: FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina: Jadwal, Daftar Pemain, Harga Tiket, dan Cara Pemesanan

Berikut daftar kategori harga dan cara pembelian pertandingan Indonesia vs Argentina:


Daftar kategori harga

Laga uji coba kedua timnas U22 Indonesia vs Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada Minggu (16/4/2023) malam WIB.KOMPAS.com/Ahmad Zilky Laga uji coba kedua timnas U22 Indonesia vs Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada Minggu (16/4/2023) malam WIB.
Erick mengumumkan harga tiket FIFA Matchday Indonesia vs Argentina melalui konferensi pers yang diadakan Senin (29/5/2023) malam.

"Kita coba melayani masyarakat sepak bola dengan harga yang baik. Ini sudah termasuk pajak dan biaya service," ujarnya dalam konferensi pers yang disiarkan melalui channel YouTube PSSI.

Berikut kategori harga tiket pertandingan Indonesia vs Argentina:

  • Kategori 3: Rp 600.0000.
  • Kategori 2: Rp 1.200.000.
  • Kategori 1: Rp 2.500.000.
  • VIP barat dan timur: 4.250.000.

Terdapat total 600.000 tiket yang disediakan untuk pertandingan ini.

Exco PSSI, Arya Sinulingga mengungkapkan bahwa saat ini denah dan posisi tempat duduk penonton berdasarkan kategori tiket belum diumumkan.

"Belum, tunggu saja," katanya kepada Kompas.com, Selasa (30/5/20230).

Baca juga: Daftar Pemain Argentina yang Tidak Dibawa ke Indonesia pada FIFA Matchday 19 Juni 2023

Cara pembelian tiket

Lionel Messi (kiri) berbaris di sebelah Emiliano Martinez (tengah) dan Cristian Romero (kanan) dalam laga uji coba Argentina vs Panama di Estadio Monumental, Buenos Aires, Jumat 24 Maret 2023. Messi diprediksi akan kembali memimpin skuad timnas Argentina saat beruji coba melawan Curacao. (Photo by JUAN MABROMATA / AFP)AFP/JUAN MABROMATA Lionel Messi (kiri) berbaris di sebelah Emiliano Martinez (tengah) dan Cristian Romero (kanan) dalam laga uji coba Argentina vs Panama di Estadio Monumental, Buenos Aires, Jumat 24 Maret 2023. Messi diprediksi akan kembali memimpin skuad timnas Argentina saat beruji coba melawan Curacao. (Photo by JUAN MABROMATA / AFP)

Tiket Indonesia vs Argentina akan dijual melalui laman PSSI dan Tiket.com, baik di website, aplikasi, maupun mobile.

Berikut detail link pembelian tiket Indonesia vs Argentina:

  • Link penjualan tiket Indonesia vs Argentina melalui PSSI.
  • Link penjualan tiket Indonesia vs Argentina melalui Tiket.com.

Prosedur pejualan tiket ini berlangsung dengan sistem war di mana orang yang lebih dulu membeli akan mendapatkan tiketnya.

Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto menyampaikan, BRI memfasilitasi pembayaran tiket tersebut.

"Betul untuk fasilitas pembayaran. Pembelian dilakukan pada 5, 6, dan 7 Juni melalui tiket.com. Khusus presale BRI card holders pada Senin, 5 Juni," jelas Aestika kepada Kompas.com, Selasa (30/5/20230).

Pembelian tiket tersebut dapat dilakukan melalui:

  • Kartu Kredit BRI.
  • Debit Online.
  • BRI Virtual Account (BRIVA).

Khusus pembayaran melalui BRIVA dapat dilakukan melalui:

  • ATM BRI.
  • AgenBRILink.
  • Super Apps BRImo.

Baca juga: Daftar Pemain Timnas Indonesia dan Argentina untuk FIFA Matchday Juni 2023

Ketentuan pembelian tiket

Masyarakat yang ingin menyaksikan timnas Indonesia berlaga melawan Argentina bisa menggunakan 1 KTP untuk membeli 2 tiket.

Erick mengatakan, sistem tersebut sengaja diberlakukan supaya masyarakat yang benar-benar mencintai sepakbola tidak terkesampingkan. Selain itu, untuk menghindari praktik percaloan.

"Jangan sampai nanti masyarakat yang benar-benar cinta sepak bola malah terkesampingkan. Kita harapkan dengan sistem yang sudah dibangun ini bisa jalan," pungkas Erick.

Baca juga: Menakar Untung-Rugi Indonesia Lawan Argentina di FIFA Matchday 19 Juni 2023

(Sumber:Kompas.com/Erwina Rachmi Puspapertiwi, Yefta Christopherus Asia Sanjaya | Editor: Sari Hardiyanto)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Bayi Tertabrak Fortuner di Sidoarjo, Apakah Orangtua Berpeluang Dipidana?

Tren
IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

IKD Jadi Kunci Akses 9 Layanan Publik per Oktober, Bagaimana Nasib yang Belum Aktivasi?

Tren
Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Bisakah Perjanjian Pranikah Atur Perselingkuhan Tanpa Pisah Harta?

Tren
Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Prakiraan BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, dan Petir 30-31 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

[POPULER TREN] Ini yang Terjadi jika Tidak Memadankan NIK dan NPWP | La Nina Muncul Juni, Apa Dampaknya bagi Indonesia?

Tren
Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Misteri Mayat Dalam Toren di Tangsel, Warga Mengaku Dengar Keributan

Tren
China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

China Blokir “Influencer” yang Hobi Pamer Harta, Tekan Materialisme di Kalangan Remaja

Tren
Poin-poin Draft Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Poin-poin Draft Revisi UU Polri yang Disorot, Tambah Masa Jabatan dan Wewenang

Tren
Simulasi Hitungan Gaji Rp 2,5 Juta setelah Dipotong Iuran Wajib Termasuk Tapera

Simulasi Hitungan Gaji Rp 2,5 Juta setelah Dipotong Iuran Wajib Termasuk Tapera

Tren
Nilai Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 di Atas Standar Belum Tentu Lolos, Apa Pertimbangan Lainnya?

Nilai Tes Online Tahap 2 Rekrutmen Bersama BUMN 2024 di Atas Standar Belum Tentu Lolos, Apa Pertimbangan Lainnya?

Tren
Mulai 1 Juni, Dana Pembatalan Tiket KA Dikembalikan Maksimal 7 Hari

Mulai 1 Juni, Dana Pembatalan Tiket KA Dikembalikan Maksimal 7 Hari

Tren
Resmi, Tarik Tunai BCA Lewat EDC di Retail Akan Dikenakan Biaya Rp 4.000

Resmi, Tarik Tunai BCA Lewat EDC di Retail Akan Dikenakan Biaya Rp 4.000

Tren
Orang Terkaya Asia Kembali Gelar Pesta Prewedding Anaknya, Kini di Atas Kapal Pesiar Mewah

Orang Terkaya Asia Kembali Gelar Pesta Prewedding Anaknya, Kini di Atas Kapal Pesiar Mewah

Tren
Ngaku Khilaf Terima Uang Rp 40 M dari Proyek BTS 4G, Achsanul Qosasi: Baru Kali Ini

Ngaku Khilaf Terima Uang Rp 40 M dari Proyek BTS 4G, Achsanul Qosasi: Baru Kali Ini

Tren
Poin-poin Revisi UU TNI yang Tuai Sorotan

Poin-poin Revisi UU TNI yang Tuai Sorotan

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com