Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Kereta Api Tambahan Mudik Lebaran 2023 Dijual Mulai Hari Ini, Berikut Ketentuan dan Daftar Keretanya

Kompas.com - 13/03/2023, 12:00 WIB

KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) membuka penjualan tiket kereta tambahan Lebaran mulai hari ini, Senin (13/3/2023), sejak pukul 00.00 WIB.

Informasi ini dibagikan KAI melalui akun media sosial mereka, salah satunya oleh akun Twitter @KAI121.

Kabar penjualan tiket KA tambahan Lebaran 2023 ini dibenarkan oleh Vice President Public Relations KAI Joni Martinus melalui siaran pers, Minggu (12/3/2023).

“KAI menambah beberapa perjalanan di berbagai rute dan kelas untuk mengakomodir tingginya minat masyarakat guna mudik menggunakan kereta api pada momen Lebaran 2023," ujarnya.

Joni mengatakan, keberadaan KA tambahan ini menunjukkan kesiapan KAI dalam menyediakan sarana transportasi bagi pelanggan yang ingin melakukan perjalanan di masa Lebaran. Selain itu, juga merupakan wujud komitmen untuk melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya.

PT KAI menyediakan tiket KA tambahan sebanyak 487.180 tempat duduk untuk KA Jarak Jauh atau rata-rata 22.144 tempat duduk per hari.

Berikut ketentuan dan daftar kereta api yang melayani perjalanan tambahan selama mudik Lebaran 2023.

Baca juga: PeduliLindungi Migrasi ke SatuSehat Mobile, Bagaimana Syarat Perjalanan Kereta Jarak Jauh?


Ketentuan pemesanan tiket

Tiket kereta tambahan semasa Lebaran 2023 dapat dibeli mulai Senin (13/3/2023) sejak pukul 00.00 WIB.

Pemesanan tiket dapat dilakukan H-45 sebelum keberangkatan. Jika keberangkatan 30 April 2023 maka baru bisa dilakukan pemesanan pada 16 Maret 2023.

Pemesanan KA tambahan dapat dilakukan melalui aplikasi KAI Access, laman resmi kai.id, contact center 121, dan berbagai mitra penjualan tiket resmi yang bekerja sama dengan KAI.

Adapun untuk pembelian di loket stasiun, KAI hanya melayani penjualan tiket go show yang bisa dibeli mulai tiga jam sebelum jadwal keberangkatan kereta.

KAI menghimbau calon penumpang agar tidak membeli tiket di tempat lain yang menjual dengan harga lebih tinggi dari harga resminya.

Baca juga: Jadwal Reservasi Tiket Kereta Lebaran 2023, Beli Hari Ini untuk Keberangkatan Kapan?

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+