Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Unggahan Kucing Hilang 1,5 Tahun Tiba-tiba Pulang, Kok Bisa?

Kompas.com - 09/12/2022, 20:00 WIB
Diva Lufiana Putri,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

 

Kucing punya memori

Dokter hewan sekaligus pengajar di Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang, Nusa Tenggara Timur, drh Aji Winarso mengatakan, kucing memang bisa kembali ke tempat asal setelah menghilang atau pergi.

"Bisa demikian. Kucing yang hilang atau kita bawa pergi jauh, lalu hilang dan kembali ke rumah setelah waktu yang lama," jelas dia saat dihubungi Kompas.com, Jumat (9/12/2022).

Kembalinya kucing, menurut Aji, karena memori tentang rumah atau tempat asal tidak sepenuhnya hilang.

Misalnya, apabila kucing dicuri atau tiba-tiba hilang di tempat yang jauh dari rumah. Di tempat baru, lama-kelamaan area bermain kucing semakin jauh hingga menemukan area lamanya.

"Dia mengenali area tempat main dulu dan rumahnya," lanjut Aji.

Durasi kembalinya kucing ke rumah pun tergantung seberapa jauh jarak di mana dia menghilang.

Sebab Aji mengatakan bahwa kepulangan kucing sebenarnya hanyalah ketidaksengajaan karena menemukan wilayah bermainnya dulu.

Kondisi tersebut berbeda dengan anjing yang dianugerahi penciuman tajam, sehingga membantu membedakan lingkungannya.

"Mengingat penciuman kucing tidak setajam anjing," ungkapnya.

Namun demikian, apabila yang hilang adalah kucing rumahan yang tidak mengenal lingkungannya, Aji menyebut akan sulit untuk kembali.

"Pengalaman saya kucing rumahan memang begitu hilang malah susah kembali," tutur dia.

Baca juga: Jangan Menarik Ekor Kucing, Ini Bahaya yang Mengintai!

Cara menemukan kucing hilang

Untuk menemukan kucing hilang, Aji mengungkapkan bahwa pemilik biasanya akan memasang iklan kehilangan di media sosial.

Oleh karena itu, sebisa mungkin mengetahui deskripsi hewan peliharaan, termasuk foto, umur, ukuran, dan sebagainya.

"Sementara cari di tempat terdekat. Bila tersesat saat main, pasti tidak jauh," saran Aji.

Namun apabila kucing diduga diambil orang, maka pemilik juga bisa mencarinya dengan memasang berita kehilangan di toko hewan peliharaan atau petshop terdekat.

Adapun saat kucing yang telah lama hilang kembali pulang atau berhasil ditemukan, Aji mengimbau agar memeriksa kesehatannya.

"Berikan makanan dan minum yang cukup. Bila perlu diberi obat cacing," tuturnya menambahkan.

Baca juga: Ramai soal Kedip Perlahan ke Kucing Artinya I Love You, Benarkah?

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Kucing Emas (Catopuma temminckii)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Terkini Lainnya

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Kronologi Kecelakaan Bus di Subang, 9 Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tren
Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Warganet Pertanyakan Mengapa Aurora Tak Muncul di Langit Indonesia, Ini Penjelasan BRIN

Tren
Saya Bukan Otak

Saya Bukan Otak

Tren
Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Pentingnya “Me Time” untuk Kesehatan Mental dan Ciri Anda Membutuhkannya

Tren
Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Bus Pariwisata Kecelakaan di Kawasan Ciater, Polisi: Ada 2 Korban Jiwa

Tren
8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

8 Misteri di Piramida Agung Giza, Ruang Tersembunyi dan Efek Suara Menakutkan

Tren
Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Mengenal Apa Itu Eksoplanet? Berikut Pengertian dan Jenis-jenisnya

Tren
Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Indonesia U20 Akan Berlaga di Toulon Cup 2024, Ini Sejarah Turnamennya

Tren
7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

7 Efek Samping Minum Susu di Malam Hari yang Jarang Diketahui, Apa Saja?

Tren
Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU 'Self Service', Bagaimana Solusinya?

Video Viral, Pengendara Motor Kesulitan Isi BBM di SPBU "Self Service", Bagaimana Solusinya?

Tren
Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Pedang Excalibur Berumur 1.000 Tahun Ditemukan, Diduga dari Era Kejayaan Islam di Spanyol

Tren
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia Sepanjang 2024 Usai Gagal Olimpiade

Tren
6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

6 Manfaat Minum Wedang Jahe Lemon Menurut Sains, Apa Saja?

Tren
BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

BPJS Kesehatan: Peserta Bisa Berobat Hanya dengan Menunjukkan KTP Tanpa Tambahan Berkas Lain

Tren
7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

7 Rekomendasi Olahraga untuk Wanita Usia 50 Tahun ke Atas, Salah Satunya Angkat Beban

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com