Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Gerhana Bulan Total Hari Ini Terjadi? Catat Jamnya!

Kompas.com - 08/11/2022, 09:20 WIB
Alinda Hardiantoro,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Hamburan Rayleigh adalah pembiasan sinar Matahari secara selektif oleh atmosfer bumi.

"Hamburan Rayleigh yang terjadi ketika gerhana Bulan sama seperti mekanisme ketika Matahari maupun Bulan tampak berwarna kemerahan saat berada di ufuk rendah dan langit yang mempunyai rona jingga ketika Matahari terbit maupun terbenam," terang Andi.

Spektrum dengan panjang gelombang lebih pendek seperti ungu, biru dan hijau dihamburkan ke angkasa lepas, sedangkan spektrum dengan panjang gelombang lebih panjang seperti merah, jingga dan kuning diteruskan ke pengamat.

Inilah yang menyebabkan bulan berubah berwarna kemerahan.

Selain itu, saat gerhana terjadi, tidak ada cahaya Matahari yang dapat dipantulkan oleh Bulan. AKibatnya gerhana dapat berwarna menjadi lebih kecokelatan bahkan hitam.

Baca juga: Mengapa Warna Bulan Jadi Merah Saat Terjadi Gerhana Bulan Total?

Dampak gerhana Bulan total

Dampak dari gerhana Bulan total bagi kehidupan manusia adalah pasang air laut yang lebih tinggi dibandingkan dengan hari-hari biasanya.

Namun, ahli astronomi dan astrofisika Pusat Riset Antariksa Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Thomas Djamaluddin telah melakukan riset mengenai perkiraan terjadinya rob karena pasang air laut saat gerhana Bulan total terjadi.

Hasilnya, rob justru tidak terjadi bersamaan dengan fenomena gerhana Bulan total.

"Saya sudah melakukan riset konfigurasi Bumi-Bulan-Matahari dan potensi terjadinya banjir rob," terang Thomas, dilansir dari Kompas.com (2/11/2022).

"Terkait dengan prakiraan rob awal November, banjir rob diprakirakan tidak bersamaan dengan terjadinya gerhana Bulan," kata dia.

Banjir rob justru diprakirakan terjadi di Pantai Jawa Timur sekitar 7 November 2022.

Sementara di Pantai Jawa bagian barat dan tengah diperkirakan sekitar 12 November 2022.

Baca juga: Analisis Faktor Penyebab Banjir Rob di Pantura Jateng

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Cara Tangani Dokumen agar Tak Rusak Parah karena Banjir

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com