Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Kereta Api Surabaya Jakarta

Kompas.com - 15/07/2022, 15:29 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Kereta api adalah satu dari sekian banyak moda transportasi umum yang banyak dipilih oleh masyarakat dalam mobilitas sehari-hari, baik antar kota, maupun antar provinsi dalam satu pulau.

Selain nyaman, kereta api juga dinilai aman, tepat waktu, dan efektif.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menjadi satu-satunya perusahaan yang menjadi operator penyelenggara layanan kereta api di Indonesia.

Baca juga: Harga Tiket Kereta Api Jakarta Bandung

Di antara banyak rute yang dimiliki, Surabaya Jakarta adalah salah satu rute perjalanan kereta api yang paling banyak digunakan oleh pengguna kereta api, karena menghubungkan dua kota besar yang ada di Jawa.

Di Surabaya, ada tiga stasiun yang melayani perjalanan kereta ke Jakarta yakni Stasiun Surabaya Gubeng (SGU), Stasiun Surabaya Pasar Turi (SBI), dan Stasiun Wonokromo (WO).

Sementara di Jakarta, ada 3 stasiun juga yang menerima kedatangan kereta api dari Surabaya, yakni Stasiun Jatinegara (JNG), Stasiun Gambir (GMR), dan Stasiun Pasar Senen (PSE).

Baca juga: Harga Tiket Pesawat Jakarta Medan Garuda Indonesia, Lion Air hingga Citilink

Harga tiket kereta api Surabaya Jakarta

KA Airlangga rute Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi PP.dok. PT Kereta Api Indonesia (Persero) KA Airlangga rute Pasar Senen-Surabaya Pasar Turi PP.

Berikut daftar kereta api yang melayani rute Surabaya Jakarta beserta tarifnya, berdasarkan informasi di aplikasi KAI Access yang diakses Kompas.com, Jumat (15/7/2022):

Argo Bromo Anggrek (SBI-GMR)

  • Eksekutif (A) Rp 620.000
  • Eksekutif (AA) Rp 685.000

Argo Anggrek Luxury Sleeper (SBI-GMR)

  • Eksekutif (A) Rp 1.050.000

Gaya Baru Malam Selatan (SGU/WO-JNG/PSE)

  • Ekonomi (CA): Rp 340.000
  • Ekonomi (C): Rp 315.000
  • Ekonomi (P): Rp 295.000
  • Eksekutif (AA) Rp 465.000

Baca juga: Viral, Video Penumpang KRL Diturunkan karena Kedapatan Ngobrol, Ini Penjelasan KAI Commuter

Airlangga (SBI-JNG/PSE)

  • Ekonomi (C) Rp 104.000

Jayabaya (SGU/SBI-JNG/PSE)

  • Ekonomi (CA) Rp 340.000
  • Eksekutif (AA) Rp 550.000

Jayakarta (SGU-PSE)

  • Ekonomi (P): Rp 295.000
  • Ekonomi (CA): Rp 350.000
  • Ekonomi (C): Rp 330.000

Gumarang (SBI-PSE)

  • Bisnis (BA): Rp 330.000
  • Bisnis (B): Rp 305.000
  • Eksekutif (A) Rp 505.000
  • Eksekutif (AA) Rp 550.000

Baca juga: Viral, Video Pelecehan Seksual di Kereta Eksekutif Argo Lawu, KAI Blacklist Pelaku!

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com