Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Kereta Api Jakarta Bandung

Kompas.com - 14/07/2022, 20:06 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kereta api menjadi salah satu moda transportasi yang banyak dipilih oleh masyarakat yang hendak melakukan perjalanan antarkota dalam pulau, khususnya di Jawa dan Sumatera.

Selain kenyamanannya, kereta api juga dinilai aman, tepat waktu, dan relatif terjangkau.

Untuk transportasi publik yang satu ini, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menjadi satu-satunya perusahaan yang menjadi operator layanan kereta api di Indonesia.

Baca juga: 4 Fakta Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung yang Akan Pakai APBN

Jakarta-Bandung adalah salah satu rute perjalanan kereta api yang dilayani oleh PT KAI.

Meski secara jarak Jakarta-Bandung tidak terlalu jauh, bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi maupun bus via tol, namun kereta tetap diperhitungkan, karena lebih efisien.

Dari Jakarta, ada dua stasiun yang melayani perjalanan kereta menuju Bandung, yakni Stasiun Gambir (GMR) dan Stasiun Pasar Senen (PSE).

Sementara di Bandung, ada 2 stasiun yang menerima kedatangan kereta api dari Jakarta, yakni Stasiun Bandung (BD), dan Stasiun Kiaracondong (KC).

Baca juga: Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Cuma 46 Menit, Berapa Kecepatannya?

Daftar kereta api Jakarta Bandung dan tarif tiketnya

Suasana Stasiun Bandung, Sabtu (8/12/2018) malam. Anjloknya kereta kerja (MTT) di Km 154 + 8/9 antara Stasiun Cilame-Padalarang, membuat perjalanan KA Argo Parahyangan Jakarta-Bandung dan sebaliknya terganggu.KOMPAS.com/RENI SUSANTI Suasana Stasiun Bandung, Sabtu (8/12/2018) malam. Anjloknya kereta kerja (MTT) di Km 154 + 8/9 antara Stasiun Cilame-Padalarang, membuat perjalanan KA Argo Parahyangan Jakarta-Bandung dan sebaliknya terganggu.

Dan berikut ini adalah daftar kereta api yang melayani rute Jakarta-Bandung beserta tarif tiketnya, berdasarkan aplikasi KAI Access yang diakses Kompas.com pada Kamis (14/7/2022) petang:

Argo Parahyangan (GMR-BD)

  • Ekonomi (Q) Rp 95.000
  • Eksekutif (I) Rp 135.000

Argo Parahyangan Tambahan (GMR-BD/GMR-KC)

  • Ekonomi Q Rp 95.000
  • Eksekutif (I) Rp 135.000

Argo Parahyangan Tambahan Luxury (GMR-BD/GMR-KC)

  • Eksekutif (I) Rp 350.000

Serayu (PSE-KC)

  • Ekonomi (C) Rp 63.000

Cikuray (PSE-BD/PSE-KC)

  • Ekonomi (C) Rp 45.000

Baca juga: Viral Proyek Kereta Cepat Disebut Tidak Kokoh dan Roboh, Ini Klarifikasi Dishub Jabar

Waktu tempuh kereta Jakarta Bandung

Suasana ramai di Stasiun Pasar Senen, Rabu (4/5/2022). Kahumas Daop 1 PT KAI Eva Chairunisa mengatakan sebanyak 39.300 penumpang arus balik tiba di berbagai stasiun di Jakarta, Jumat (6/5/2022). KOMPAS.com/ Tatang Guritno Suasana ramai di Stasiun Pasar Senen, Rabu (4/5/2022). Kahumas Daop 1 PT KAI Eva Chairunisa mengatakan sebanyak 39.300 penumpang arus balik tiba di berbagai stasiun di Jakarta, Jumat (6/5/2022).

Untuk waktu tempuh, Jakarta Bandung rata-rata membutuhkan waktu selama 3 jam. Namun waktu tempuh bisa lebih singkat jika menggunakan kereta eksekutif, sebaliknya, jika menggunakan kereta ekonomi, waktu tempuh bisa melebihi 4 jam.

Untuk mengetahui jadwal keberangkatan masing-masing kereta dapat dilihat secara berkala di aplikasi KAI Access atau di situs resmi KAI, https://kai.id.

Adapun untuk informasi harga kereta api bisa saja terjadi perubahan harga sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan perusahaan penyelenggara.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk kembali mengecek tarif aktual kereta api di saluran-saluran media resmi yang dimiliki PT KAI.

Baca juga: Viral, Foto Sepeda Lipat Ditaruh di Bordes Kereta Sebabkan Pintu Tak Bisa Terbuka Maksimal, Ini Kata KAI

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Aturan Barang Bawaan Penumpang Kereta Api

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com