Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Ini Tak Keluar Biaya Makan 2 Tahun hingga Bisa Menabung Rp 59 Juta, Simak Triknya

Kompas.com - 08/09/2021, 16:30 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bisa menghemat uang makan merupakan salah satu skill yang penting dimiliki oleh mahasiswa.

Terutama bagi mahasiswa yang merantau dan mengandalkan kiriman dari keluarga. 

Nah, seorang mahasiswa Universitas South Wales, Cardiff, Inggris bernama Jordan Vidal dikabarkan bisa menghemat biaya makan hingga 2 tahun. 

Selama 2 tahun itu, dia mampu tidak mengeluarkan uang untuk biaya makan, dan bahkan bisa menabung hingga 3.000 poundsterling atau sekitar Rp 59 juta. 

Baca juga: Hari Terakhir Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 2, Bagaimana Cara Daftarnya?

Bagaimana ceritanya? 

Dikutip dari Metro, Sabtu (4/9/2021), pria 25 tahun ini memakai trik cerdas untuk menghemat puluhan ribu dolar dengan tidak membayar makanan selama lebih dari dua tahun.

Daftar member casino

Jordan menyadari, uang pinjaman mahasiswa dan pekerjaan paruh waktu yang ia jalani selama ini tidak cukup untuk membayar sewa, belanja di supermarket, dan berbagai kebutuhan lain selama kuliah.

Ia pun memutar otak untuk menjaga perutnya tetap kenyang tanpa perlu membayar makanan dengan cara yang legal.

 

Jodran lalu mendaftarkan diri sebagai anggota kasino di Cardiff. Ia mendaftar secara gratis dan dia tahu setiap anggota dari kasino tersebut akan mendapat makanan setiap hari Senin.

Setiap Senin pukul 4 pagi, dia mendapat prasmanan masakan China gratis dengan minuman ringan yang bisa diisi ulang. Dia biasa makan hingga empat piring makanan.

"Setelah tiga atau empat piring mie, lumpia, nasi goreng ketan, dan ayam asam manis, saya sudah makan cukup banyak untuk menjalani hari berikutnya," kata Jordan mengutip Metro.

Makanan itu cukup untuk menjaganya tetap kenyang seharian. Kadang ia membawa kue dari casino itu ke kampus. Meski ia sering kesulitan bangun keesokan harinya karena kekenyangan.

Baca juga: Video Ceramahnya Viral, Ini Profil Penghulu Asal Malang KH Anas Fauzie

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penjelasan Polisi dan Dinas Perhubungan soal Parkir Liar di Masjid Istiqlal Bertarif Rp 150.000

Penjelasan Polisi dan Dinas Perhubungan soal Parkir Liar di Masjid Istiqlal Bertarif Rp 150.000

Tren
Apa yang Terjadi jika BPJS Kesehatan Tidak Aktif Saat Membuat SKCK?

Apa yang Terjadi jika BPJS Kesehatan Tidak Aktif Saat Membuat SKCK?

Tren
Uji Coba Implan Otak Neuralink Pertama untuk Manusia Alami Masalah, Ini Penyebabnya

Uji Coba Implan Otak Neuralink Pertama untuk Manusia Alami Masalah, Ini Penyebabnya

Tren
BPOM Rilis 76 Obat Tradisional Tidak Memenuhi Syarat dan BKO, Ini Daftarnya

BPOM Rilis 76 Obat Tradisional Tidak Memenuhi Syarat dan BKO, Ini Daftarnya

Tren
Update Banjir Sumbar: Korban Meninggal 41 Orang, Akses Jalan Terputus

Update Banjir Sumbar: Korban Meninggal 41 Orang, Akses Jalan Terputus

Tren
Ini Penyebab Banjir Bandang Landa Sumatera Barat, 41 Orang Dilaporkan Meninggal

Ini Penyebab Banjir Bandang Landa Sumatera Barat, 41 Orang Dilaporkan Meninggal

Tren
Gara-gara Mengantuk, Pendaki Gunung Andong Terpeleset dan Masuk Jurang

Gara-gara Mengantuk, Pendaki Gunung Andong Terpeleset dan Masuk Jurang

Tren
Badai Matahari Mei 2024 Jadi yang Terkuat dalam 20 Tahun Terakhir, Apa Saja Dampaknya?

Badai Matahari Mei 2024 Jadi yang Terkuat dalam 20 Tahun Terakhir, Apa Saja Dampaknya?

Tren
5 Temuan Polisi soal Kondisi Bus yang Kecelakaan di Subang, Bekas AKDP hingga Rangka Berubah

5 Temuan Polisi soal Kondisi Bus yang Kecelakaan di Subang, Bekas AKDP hingga Rangka Berubah

Tren
Nilai Tes Online Rekrutmen BUMN Tiba-tiba Turun di Bawah Standar, Ini Kronologinya

Nilai Tes Online Rekrutmen BUMN Tiba-tiba Turun di Bawah Standar, Ini Kronologinya

Tren
Pakai Cobek dan Ulekan Batu Disebut Picu Batu Ginjal, Ini Faktanya

Pakai Cobek dan Ulekan Batu Disebut Picu Batu Ginjal, Ini Faktanya

Tren
7 Pilihan Ikan Tinggi Zat Besi, Hindari Kurang Darah pada Remaja Putri

7 Pilihan Ikan Tinggi Zat Besi, Hindari Kurang Darah pada Remaja Putri

Tren
Pendaftaran CPNS 2024: Link SSCASN, Jadwal, dan Formasinya

Pendaftaran CPNS 2024: Link SSCASN, Jadwal, dan Formasinya

Tren
6 Tanda Tubuh Terlalu Banyak Konsumsi Garam

6 Tanda Tubuh Terlalu Banyak Konsumsi Garam

Tren
BMKG Sebut Badai Matahari Ganggu Jaringan Starlink Milik Elon Musk

BMKG Sebut Badai Matahari Ganggu Jaringan Starlink Milik Elon Musk

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com