Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjelasan BKN soal Kabar Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2021 Diumumkan Lebih Cepat dari Waktunya

Kompas.com - 01/08/2021, 20:09 WIB
Dandy Bayu Bramasta,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) memberikan penjelasan terkait kabar mengenai hasil seleksi administrasi CPNS 2021 yang diumumkan sebelum waktunya.

Sebelumnya, beredar informasi di media sosial yang menyebutkan sebagian instansi telah mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS 2021.

Seorang warganet melalui unggahannya di grup Faebook menyatakan bahwa instansi yang ia lamar, yakni Pemkab Sukoharjo, telah merilis hasil seleksi administrasi.

Kepada Kompas.com, Plt Kepala Biro Humas, Hukum, dan Kerja Sama BKN Paryono mengaku sempat mencari informasi soal hasil seleksi administrasi CPNS 2021 di Pemkab Sukoharjo melalui laman resminya.

Baca juga: Rincian Passing Grade atau Nilai Ambang Batas SKD CPNS 2021

Namun, ia tak menemukan informasi apa pun yang mengarah pada pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2021.

"Yang pengumuman hasil seleksi administrasi ada enggak? Coba cari link-nya, aku cari kok gak nemu," tuturnya saat dihubungi Kompas.com, Minggu (1/8/2021).

Padahal, lanjut dia, jika benar sudah diumumkan, hasilnya juga akan diinformasikan di laman masing-masing instansi, selain melalui laman SSCASN.

Paryono mengimbau agar para peserta CPNS 2021 bersabar menunggu pengumuman secara resmi yang akan dirilis oleh masing-masing instansi.

Baca juga: Nilai Ambang Batas TKP CPNS 2021 Naik, Apa Alasannya?

Diumumkan besok

Sesuai jadwal dari BKN, pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2021 akan mulai dilakukan besok, Senin (2/8/2021).

"Tunggu saja pengumuman hasil seleksi administrasi kan tanggal 2-3 Agustus 2021. Kemungkinan kalau yang belum mengumumkan tanggal 2, ya pengumuman dilakukan tanggal 3. Jadi 2 hari itu untuk pengumuman," ucapnya.

Lebih lanjut, hingga detik ini, Paryono juga memastikan bahwa tidak ada perubahan waktu terkait pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2021.

Baca juga: Kapan Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2021 dan Pelaksanaan SKD?

Akan tetapi, kepastian itu tidak berlaku bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru di Papua dan Papua Barat.

"Tidak (memajukan/mengundurkan pengumuman administrasi). Kecuali yang PPPK Guru Papua dan Papua Barat ya, belum tahu sampai kapan pendaftaran dan pengumuman seleksi administrasi karena kemarin sempat diundur," katanya.

Diberitakan sebelumnya, seorang warganet membagikan informasi yang menyebutkan sebagian instansi telah mengumumkan hasil seleksi administrasi CPNS 2021.

Baca juga: Seleksi Administrasi CPNS 2021, Apa Saja yang Diverifikasi?

Keterangan unggahan

Akun Facebook berinisial KSS mengunggah informasi itu di grup Info CPNS dan PPPK, pada Sabtu (31/7/2021) pukul 20.22 WIB.

Ia membagikan tangkapan layar hasil seleksi administrasi dengan keterangan tidak lulus. Alasannya karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar.

Dijelaskan pula syarat administrasi apa saja yang tidak terpenuhi, sehingga dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS) oleh verifikator.

Selain itu, tertera waktu sanggah yang dapat diajukan pelamar, yakni hingga 7 Agustus 2021 pukul 23.59.

"Cek akun kamu, sebagian instansi sudah ada yang menampilkan hasil seleksi administrasi, sebelum keburu ditutup lagi (So sad kalau bgni) (CPNS Pemkab Sukoharjo)," tulis akun KSS dalam unggahannya.

Baca juga: Sering Salah Arti, Ini Beda antara PNS dan ASN

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Nilai Ambang Batas SKD CPNS 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Lari atau Bersepeda, Mana yang Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan?

Lari atau Bersepeda, Mana yang Lebih Cepat Menurunkan Berat Badan?

Tren
Manfaat Daun Gatal Papua, Diklaim Ampuh Atasi Pegal dan Lelah

Manfaat Daun Gatal Papua, Diklaim Ampuh Atasi Pegal dan Lelah

Tren
Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, Petir, dan Kilat 26-27 April 2024

Prakiraan Cuaca BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat, Angin Kencang, Petir, dan Kilat 26-27 April 2024

Tren
[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

[POPULER TREN] Jalan Kaki untuk Menurunkan Berat Badan | Kenaikan UKT Unsoed

Tren
Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Profil Shaun Evans, Wasit Indonesia vs Korsel Piala Asia U23 2024

Tren
Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Kenya Diterjang Banjir Bandang, KBRI Pastikan Kondisi WNI Aman

Tren
Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Jadwal Festival Lampion Waisak Borobudur 2024, Tukar Tiket Mulai Mei

Tren
Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Penelitian Menemukan Bagaimana Kucing Menghasilkan Suara Dengkuran Uniknya

Tren
Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Daftar Pelatih Timnas Indonesia dari Masa ke Masa, Shin Tae-yong Paling Lama

Tren
Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Belum Terjual, Mobil Mario Dandy Dilelang mulai Rp 809 Juta, Simak Cara Belinya

Tren
Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Shin Tae-yong dan Pratama Arhan Akan Hadapi Rekannya

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U23, Kick Off 00.30 WIB

Tren
Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Kronologi Perampok Sebar Uang Curian Rp 250 Juta untuk Mengecoh Kejaran Warga di Jambi

Tren
20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

20 Negara Penduduk Terbanyak di Dunia 2024, Indonesia Nomor Berapa?

Tren
Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Ilmuwan Akhirnya Tahu Apa Isi Bulan, Disebut Mirip dengan Bumi

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com