Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Sidang Isbat Penentuan Awal Puasa 2021, Dimulai Pukul 16.45 WIB

Kompas.com - 12/04/2021, 09:45 WIB
Rosy Dewi Arianti Saptoyo,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penetapan awal Ramadhan 1442 H atau puasa 2021 akan ditentukan melalui sidang isbat pada hari ini, Senin (12/4/2021).

Sidang isbat akan digelar di Auditorium HM Rasjidi, Kementerian Agama RI, Jalan MH Thamrin No. 6, Jakarta.

Kementerian Agama juga menyiarkan sidang isbat ini secara langsung di saluran televisi, radio, dan media sosial.

"Tahap ketiga, konferensi pers hasil sidang isbat oleh Menteri Agama yang akan disiarkan TVRI dan Medsos Kemenag," kata Direktur Urusan Agama Islam Agus Salim, seperti diberitakan Kompas.com, Minggu (11/4/2021).

Baca juga: Kapan Mulai Puasa 2021? Ikuti Sidang Isbat Penentuan 1 Ramadhan Mulai Sore Nanti

Link siaran langsung sidang isbat

Ada tiga tahapan dalam acara sidang isbat. Sesi pertama akan dimulai pukul 16.45 WIB.

Sesi ini akan juga akan disiarkan secara live, dengan memaparkan posisi hilal awal Ramadhaan 1442 H oleh anggota Tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag.

Untuk melihat siarang langsung sidang isbat penetapan awal Ramadhan 1442 H, dapat melalui beberapa link berikut:

Baca juga: Penentuan Awal Puasa 2021, Ini 86 Lokasi Pemantauan Hilal di Seluruh Indonesia

Pada sesi kedua, Kementerian Agama akan menyampaikan konferensi pers hasil sidang. Dilanjutkan dengan sesi ketiga, yaitu shalat Maghrib berjamaah. 

Sidang isbat penetapan awal Ramadhan 1442 H akan dihadiri oleh sejumlah pihak terkait.

Pihak tersebut, seperti Komisi VIII DPR, Mahkamah Agung, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Lembaga Penerbangan Antariksa Nasional (LAPAN), Badan Informasi Geospasial (BIG), Bosscha Institusi Teknologi Bandung (ITB), Planetarium, pakar falak dari ormas Islam, Pejabat Eselon I dan II Kemenag, dan Tim Hisab dan Rukyat Kemenag.

Sejumlah organisasi masyarakat Islam, seperti NU, Muhammadiyah, Persis dan Al Washliyah juga rencananya akan hadir langsung di Kantor Kemenag.

Cek jadwal puasa

Meski belum ada keputusan resmi awal Ramadhan 1442, tetapi masyarakat Indonesia sudah bisa melihat jadwal puasa di beberapa link yang tersedia.

Berikut cara cek jadwal imsakiyah dari laman Bimas Islam Kemenag RI dapat dilihat di https://bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah.

Jemaah tinggal menyesuaikan provinsi dan kota/kabupaten tempat tinggal untuk mengetahui jadwal puasa dan imsakiyah 2021.

Bagi jemaah Nahdlatul Ulama (NU) yang ingin melihat jadwal puasa Ramadhan 1442 H dapat mengakses laman: http://falakiyah.nu.or.id/JadwalImsakiyahPuasa.aspx.

Caranya, pilih nama lokasi dan klik "Process". Jadwal akan tampil dalam bentuk tabel.

Sementara itu, untuk jadwal puasa jemaah Muhammadiyah, dapat dilihat di sini.

KOMPAS.com/Akbar Bhayu Tamtomo Infografik: Panduan Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

Tren
Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Tren
Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Tren
5 Air Rebusan untuk Atasi Jerawat, Salah Satunya Jahe dan Kunyit

5 Air Rebusan untuk Atasi Jerawat, Salah Satunya Jahe dan Kunyit

Tren
[POPULER TREN] Dampak La Nina bagi Indonesia | Beberapa Makanan Mengandung MIkroplastik

[POPULER TREN] Dampak La Nina bagi Indonesia | Beberapa Makanan Mengandung MIkroplastik

Tren
Benarkah Parkir Liar Bisa Dipidana 9 Tahun? Ini Penjelasan Ahli Hukum

Benarkah Parkir Liar Bisa Dipidana 9 Tahun? Ini Penjelasan Ahli Hukum

Tren
10 Makanan Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Dihindari

10 Makanan Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Dihindari

Tren
Vaksin Kanker Serviks Gratis Disebut Hanya untuk Perempuan Maksimal Usia 26 Tahun, Ini Kata Kemenkes

Vaksin Kanker Serviks Gratis Disebut Hanya untuk Perempuan Maksimal Usia 26 Tahun, Ini Kata Kemenkes

Tren
Abbosbek Fayzullaev, Pemain Uzbekistan yang Nilainya Rp 86,91 miliar

Abbosbek Fayzullaev, Pemain Uzbekistan yang Nilainya Rp 86,91 miliar

Tren
Ganti Oli Motor Pakai Minyak Goreng Diklaim Buat Tarikan Lebih Enteng, Ini Kata Pakar

Ganti Oli Motor Pakai Minyak Goreng Diklaim Buat Tarikan Lebih Enteng, Ini Kata Pakar

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com