Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Studi: Diet Protein Mampu Turunkan Risiko Kematian dan Membuat Umur Panjang

Kompas.com - 31/07/2020, 13:31 WIB
Nur Fitriatus Shalihah,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

Pentingnya protein nabati

Para peneliti menemukan bahwa asupan protein total dikaitkan dengan risiko kematian 6 persen lebih rendah dari penyebab apa pun.

"Tetapi diet yang mengandung protein nabati secara signifikan terkait dengan risiko yang lebih rendah dari semua penyebab kematian”, tulis para peneliti.

Orang dengan asupan protein nabati tertinggi juga memiliki risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular yang berkurang 12 persen bila dibandingkan dengan mereka yang memiliki protein terendah.

Baca juga: Viral Tempe Kedelai Kuning Lebih Baik dari Tempe Kedelai Putih, Benarkah?

Mereka mengatakan kemungkinan alasan mengapa protein nabati penting adalah efek positifnya pada tekanan darah, kolesterol, dan kadar gula darah.

Hal itu yang mungkin membantu menurunkan risiko kondisi seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2.

Para ahli menyarankan untuk melakukan lebih banyak penelitian lanjutan.

Mereka juga mengatakan temuan mereka sangat mendukung rekomendasi diet yang ada untuk meningkatkan konsumsi protein nabati pada populasi umum.

Baca juga: Kurma untuk Penderita Diabetes, Apakah Aman?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com