Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

18 Provinsi di Indonesia Nol Kasus Baru Infeksi Virus Corona

Kompas.com - 05/05/2020, 08:37 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

 

Sementara itu, dalam keterangan persnya, Senin (4/5/2020) siang, Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto, menyebutkan, angka total kasus di Indonesia berjumlah 11.587 kasus.

Dari angka itu, sebanyak 1.954 orang pasien dinyatakan sembuh.

"Kalau kita lihat sebaran pasien sembuh yang paling banyak adalah di Jakarta 632, kemudian Sulawesi Selatan 199, Jawa Timur 178, Jawa Barat 159, Bali 159 dari total keseluruhannya adalah 1.954 orang,” kata Yuri, seperti disiarkan pada akun YouTube BNPB.

Adapun, jumlah korban meninggal dunia sebanyak 864.

Faktor penyakit penyerta seperti komorbiditas hipertensi, diabetes, jantung, dan penyakit paru-paru, memperburuk kondisi pasien hingga meninggal dunia.

Jika diambil persentasenya, maka 16,9 persen kasus sembuh, dan persentase kematian ada di angka yang lebih rendah, yakni 7,4 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com