Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Stasiun di Jakarta Ini Akan Ditata Ulang demi Integrasi Antarmoda

Kompas.com - 01/03/2020, 19:46 WIB
Luthfia Ayu Azanella,
Rizal Setyo Nugroho

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT KAI Indonesia akan menata ulang 4 stasiun di Jakarta untuk mengoptimalkan integrasi antarmoda bagi penumpang yang mengakses transportasi kereta api.

Penataan ulang itu dilakukan dengan memanfaatkan lahan di area stasiun dan mengatur alur penumpang baik yang keluar maupun menuju stasiun.

Rencana penataan itu dijelaskan oleh Executive Vice President 1 PT KAI Daop 1 Jakarta, Dadan Rudiansyah, melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Minggu (1/3/2020).

"Kini PT KAI bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan PT MRT Jakarta (Perseroda) mulai melakukan sejumlah proses kegiatan bersama di empat stasiun, yakni Tanah Abang, Juanda, Sudirman dan Pasar Senen," kata Dadan.

Penataan ini menindaklanjuti perjanjian penataan stasiun terintegrasi yang ditandatangani oleh PT MRT Jakarta dan PT KAI pada 10 Januari 2020 lalu.

Diharapkan, penataan ulang ini akan mempermudah penumpang di 4 stasiun tersebut untuk menjangkau moda transportasi lanjutannya.

Baca juga: Bayi Usia 45 Hari di Korea Selatan Positif Terinfeksi Virus Corona

Berikut ini gambaran penataan yang akan dilakukan di 4 stasiun tersebut:

1. Tanah Abang

Pada lahan di depan hall bawah stasiun yang mengarah ke Jalan Jatibaru akan dihadirkan sejumlah fasilitas seperti area pengantaran dan penjemputan penumpang (drop off-pick up) yang menggunakan layanan ojek online.

Area parkir sementara ojek pangkalan, tempat pemberhentian sementara bajaj juga akan dibuat di tempat tersebut.

Tak hanya itu di lahan seluas 3.578 meter persegi itu juga akan dibuat plaza pedestrian untuk pejalan kaki, halte bus Transjakarta sebagai fasilitas integrasi, dan perlengkapan transit lainnya.

2. Stasiun Sudirman

Di stasiun ini, PT KAI akan menata ulang hall keluar-masuk penumpang dengan perpanjangan area hall.

Penumpang pun akan diatur sedemikian rupa sehingga lebih mudah diarahkan ke area pedestrian untuk mendapatkan moda transportasi lanjutan seperti MRT, KA Bandara, Transjakarta, dan ojak online atau pangkalan.

Baca juga: Terlalu Lama Bermain Gadget Bisa Pengaruhi Mental Anak, Benarkah?

3. Stasiun Pasar Senen

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com