Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Momen 5 Tahun Lalu, Saat SBY Tinggalkan Istana Diiringi Lagu "Pantang Mundur"...

Kompas.com - 20/10/2019, 19:12 WIB
Rosiana Haryanti,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Momen pelepasan Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Presiden RI lima tahun lalu, 20 Oktober 2014, menjadi salah satu momen yang mengharukan dari berbagai cerita peralihan kepemimpinan.

Pada hari itu, masyarakat menyambut presiden yang baru, Joko Widodo, sekaligus melepas sosok Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai pemimpin.

Berikut beberapa momen perpisahan SBY setelah Pelantikan Presiden 2014 seperti dirangkum dari pemberitaan Harian Kompas dan Kompas.com:

Menerima Presiden Joko Widodo

Setelah acara pelantikan dan menyampaikan pidato langsung di hadapan masyarakat, 20 Oktober 2014, Jokowi melanjutkan perjalanannya ke Istana Merdeka.

Dia datang dan diterima Presiden keenam RI, Susilo Bambang Yudhoyono di tangga sisi barat Istana.

Sebelum menuju Istana Merdeka untuk pisah sambut, SBY beristirahat dan makan siang di Lantai III Gedung Utama Sekretariat Negara.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: 20 Oktober 2014, Melepas SBY, Menyambut Jokowi

Saat itu, ia ditemani oleh sang istri, Ani Yudhoyono, beserta sejumlah menteri dari Kabinet Indonesia Bersatu II, antara lain Chairul Tanjung dan Sudi Silalahi.

Diiringi lagu Pantang Mundur

Prosesi pelepasan SBY diiringi oleh lagu Pantang Mundur yang dinyanyikan kelompok paduan suara dipadu dengan alunan musik orkestra.

Seusai acara lepas sambut, Jokowi dan Iriana mengantarkan SBY dan Ani meninggalkan Istana Merdeka, tak jauh dari lobi Istana.

Selanjutnya, SBY dan Ani berjalan melewati karpet merah.

Dengan didampingi putranya, Edhie Baskoro Yudhoyono, SBY dan Ani menapaki karpet merah yang mengantarkan mereka menuju ke pintu keluar Istana.

Di sisi kiri keduanya, terdapat barisan para menteri dari Kabinet Indonesia Bersatu II.

Baca juga: SBY Hadiri Pelantikan Jokowi-Maruf

Kala itu, SBY dan Ani menyalami jajaran menteri satu per satu.

Di tengah langkah mereka, Ani Yudhoyono menerima seikat bunga dari kelompok paduan suara.

"Kulepas dikau pahlawan.. Kurelakan dikau berjuang..demi keagungan negara.. Kanda pergi ke Medan Jaya..," demikian petikan lagu Pantang Mundur yang mengiringi pelepasan SBY.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Sosok Shen Yinhao, Wasit Laga Indonesia Vs Uzbekistan yang Tuai Kontroversi

Tren
Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaran Mei 2024

Daftar Provinsi yang Menggelar Pemutihan Pajak Kendaran Mei 2024

Tren
Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Jadi Faktor Penentu Kekalahan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23, Apa Itu VAR?

Tren
Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Kapan Waktu Terbaik Olahraga untuk Menurunkan Berat Badan?

Tren
BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

BMKG: Wilayah Berpotensi Hujan Lebat dan Angin Kencang pada 30 April hingga 1 Mei 2024

Tren
[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

[POPULER TREN] Manfaat Air Kelapa Muda Vs Kelapa Tua | Cara Perpanjang STNK jika Pemilik Asli Kendaraan Meninggal Dunia

Tren
NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

NASA Perbaiki Chip Pesawat Antariksa Voyager 1, Berjarak 24 Miliar Kilometer dari Bumi

Tren
Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Profil Brigjen Aulia Dwi Nasrullah, Disebut-sebut Jenderal Bintang 1 Termuda, Usia 46 Tahun

Tren
Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Jokowi Teken UU DKJ, Kapan Status Jakarta sebagai Ibu Kota Berakhir?

Tren
Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Ini Daftar Gaji PPS, PPK, KPPS, dan Pantarlih Pilkada 2024

Tren
Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Pengakuan Ibu yang Paksa Minta Sedekah, 14 Tahun di Jalanan dan Punya 5 Anak

Tren
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Jadi Tersangka Korupsi, Ini Alasan Pendiri Sriwijaya Air Belum Ditahan

Tren
Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Daftar Lokasi Nobar Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024

Tren
Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Bolehkah Penderita Diabetes Minum Air Tebu? Ini Kata Ahli Gizi UGM

Tren
Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Bandara di Jepang Catat Nol Kasus Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun, Terbaik di Dunia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com