Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tips Memilih Kos yang Nyaman agar Lebih Betah

Oleh: Inge Shafa Sekarningrum dan Ikko Anata

KOMPAS.com - Memilih kos yang tepat terkadang menjadi tantangan tersendiri untuk sebagian orang. Wajar jika seseorang menjadi sangat selektif karena kos akan menjadi rumah kedua bagi mereka yang memutuskan untuk merantau atau tinggal jauh dari rumah.

Kos harus benar-benar dipilih dengan tepat agar kita juga merasa aman dan nyaman tinggal di sana. Kos yang tidak nyaman akan membuat penghuninya sering pindah dan hal itu akan sangat merepotkan.

Suka duka tentang anak kos juga diceritakan oleh Banni dan Anya dalam siniar Kosan HAI episode “Derita Anak Kos-Kosan” yang dapat diakses melalui dik.si/KosanHAIE7.

Tak hanya tentang kenyaman pada bangunan dan lokasi, tetapi juga pemilik dan tetangga sebelah kamar dapat mempengaruhi kenyamanan.

Untuk itu, merangkum dari Kompas.com, kamu dapat memperhatikan tips-tips berikut agar kamu betah tinggal di kos.

1. Memperhatikan Dana

Hal paling pertama yang harus kamu pertimbangkan sebelum memilih kos adalah memperhatikan dana. Kamu harus tahu biaya kos tersebut dengan dana yang kamu punya.

Kamu juga harus menentukan sewa yang dipilih. Harian, bulanan, hingga tahunan. Tak hanya itu, kos tersedia dari harga sewa bulanan ratusan ribu hingga jutaan.

Menentukan dan atau anggaran akan membantu kamu terhindar dari masalah yang tidak diinginkan, seperti tiba-tiba memutuskan untuk pindah, pengaturan keuangan bulanan, dan lain sebagainya.

Jika belum yakin, kamu bisa memilih sewa bulanan agar sewaktu-waktu dapat pindah setelah masa sewa habis jika dirasa kurang aman dan nyaman.

2. Pertimbangkan Jarak Kos

Hal selanjutnya yang harus dipertimbangkan adalah jarak kos dengan lokasi kerja dan kampus. Seringnya, jarak yang jauh akan menambah biaya baru untuk transportasi.

Maka dari itu, pilihlah tempat kos yang dekat dengan kantor atau kampus. Terlebih jika kamu bisa menempuhnya dengan jalan kaki saja, tentu uang yang dikeluarkan untuk tiap bulannya tidak terlalu banyak.

Apabila kamu memilih kos yang jauh dari tempat kerja dan kampus dikarenakan kos tersebut lebih murah, kamu bisa mencari informasi transportasi yang mudah dan terjangkau. Karena kamu akan memerlukannya untuk berangkat kerja atau kuliah setiap harinya.

3. Pertimbangkan Keadaan Kos

Sebagian besar aktivitas kamu akan berlangsung di kamar kos, jadi sebaiknya kamu melihat kondisi kamar kos terlebih dahulu. Periksa apakah pencahayaan sudah memadai dan jaga agar ruangan tetap lembab.

Ventilasi di kamar juga harus diperhatikan. Jika ada jendela di dalam ruangan, ruangan akan cukup terang, dan kamu juga bisa menghemat listrik karena ada pencahayaan alami.

4. Sesuaikan dengan Kebutuhan

Selain ruangan yang nyaman, kamu juga dapat memperhatikan kebutuhan apa yang akan kamu perlukan saat tinggal di kos.

Tak hanya dari kamar, tetapi juga fasilitas lainnya seperti AC, kipas angin, internet, dan internet WiFi. Ada juga kos yang menyediakan kamar mandi dalam untuk memudahkan agar tidak berebut kamar mandi dengan penghuni lainnya.

Tentu saja, semakin lengkap fasilitas, semakin besar pula biaya sewanya. Untuk itu, sesuaikan dengan kebutuhan kamu.

5. Melihat Kondisi Lingkungan Sekitar Kos

Untuk melihat lingkungan kos yang aman dan nyaman, kamu dapat melakukan survey terlebih dahulu.

Lihat lingkungannya, apakah dekat dengan warung, minimarket, apotek, jalan raya, dan apakah lokasinya strategis. Kamu juga bisa mencari tahu tentang ketua RT dan RW jika sewaktu-waktu kamu memerlukannya.

6. Bertanya Tentang Aturan di Kos

Setiap kos memiliki aturan yang wajib dipatuhi setiap penghuninya. Untuk itu, penting tahu aturan apa yang ditetapkan oleh pemilik agar kamu terhindar dari denda atau hal yang tidak diinginkan. Selain itu, kamu juga harus tahu tentang pembayaran listrik dan airnya.

Dengarkan obrolan seru Banni dan Anya dalam siniar Kosan HAI episode “Derita Anak Kos-Kosan” di Spotify. Jangan lupa ikuti siniarnya juga agar kamu tidak teringgal episode terbarunya dengan mengakses tautan berikut ini dik.si/KosanHAIE7.

https://www.kompas.com/tren/read/2022/11/21/150000465/tips-memilih-kos-yang-nyaman-agar-lebih-betah

Terkini Lainnya

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Biaya Kuliah Universitas Negeri Malang 2024/2025 Program Sarjana

Tren
Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Ramai soal 'Review' Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Ramai soal "Review" Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Tren
6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Tren
Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Tren
Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Tren
Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tren
Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke