Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

8 Miliar Ton Es di Greenland Mencair Per Hari akibat Gelombang Panas

KOMPAS.com - Lapisan es di Greenland mengalami pencairan besar-besaran selama gelombang panas yang terjadi belakangan ini.

Menurut para peneliti Denmark, gelombang panas kali ini 10 derajat di atas suhu normal musiman.

Sejak Rabu (28/7/2021), lapisan es yang menutupi wilayah Artik telah mencair sekitar 8 miliar ton per hari.

Angka itu sekitar dua kali lipat dari rata-rata selama musim panas.

Melansir AFP, Institut Meteorologi Denmark melaporkan, suhu lebih dari 20 derajat celcius di Greenland utara.

Sementara, Bandara Nerlerit Inaat di timur wilayah itu mencatat 23,4 derajat pada Kamis (29/7/2021), rekor tertinggi sejak pencatatan dimulai.

Dengan gelombang panas yang memengaruhi sebagian besar Greenland hari itu, situs web Polar Portal melaporkan "peristiwa pencairan besar-besaran" bisa memunculkan air yang cukup untuk menutupi Florida setinggi lima sentimeter.

Kendati demikian, pencairan terbesar lapisan es Greenland masih tercatat pada musim panas 2019.

Akan tetapi, area yang mencair kali ini lebih besar dari dua tahun lalu.

Lapisan es Greenland adalah massa es air tawar terbesar kedua di planet ini dengan hampir 1,8 juta kilometer persegi.

Pencairan lapisan es dimulai pada tahun 1990 dan telah melaju cepat sejak 2000.

Para peneliti di Polar Portal mengatakan, hilangnya massa es beberapa tahun terakhir diperkirakan empat kali lebih besar daripada sebelum 2000.

Sebuah studi yang diterbitkan pada Januari 2021, menyebutkan, permukaan laut akan naik antara 10 dan 18 sentimeter pada tahun 2100.

Jumlah itu 60 persen lebih cepat dari perkiraan sebelumnya.

Jika benar-benar mencair, lapisan es Greenland akan menyumbang kenaikan permukaan laut enam hingga tujuh meter.

Menurut portal itu, periode pencairan berlangsung dari Juni hingga awal September.

Selain membuat es di Greenland mencair, gelombang panas juga menyebabkan kebakaran hebat, seperti di Yunani.

Yunani telah berada dalam cengkeraman gelombang panas lain sejak Jumat (30/7/2021), dengan suhu berkisar antara 42 dan 44 derajat celcius.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/08/02/083000565/8-miliar-ton-es-di-greenland-mencair-per-hari-akibat-gelombang-panas

Terkini Lainnya

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Hari Pendidikan Nasional 2024: Tema, Logo, dan Panduan Upacara

Tren
Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Beredar Kabar Tagihan UKT PGSD UNS Capai Rp 44 Juta, Ini Penjelasan Kampus

Tren
Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Semifinal Indonesia Vs Uzbekistan Piala Asia U23 2024 Hari Ini, Pukul Berapa?

Tren
Ramai soal 'Review' Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Ramai soal "Review" Resto Bikin Usaha Bangkrut, Pakar Hukum: Sah tapi Harus Berimbang

Tren
6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

6 Kondisi Penumpang Kereta yang Berhak Dapat Kompensasi KAI, Apa Saja?

Tren
3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia, Salah Satunya Punya Nilai Rp 86,81 Miliar

Tren
Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Sepak Terjang Benny Sinomba Siregar, Paman Bobby Nasution yang Ditunjuk Jadi Plh Sekda Kota Medan

Tren
Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Jadwal dan Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kick Off 21.00 WIB

Tren
Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Siapa Kandidat Terkuat Pengganti Rafael Struick di Laga Indonesia Vs Uzbekistan?

Tren
Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Mengapa Bisa Mengigau Saat Tidur? Ternyata Ini Penyebabnya

Tren
Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tanggal 1 Mei Hari Libur Apa?

Tren
Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Sempat Diteriaki Warga tapi Tak Menggubris, Kakek Berusia 61 Tahun Tertabrak KA di Sragen

Tren
Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Perpanjang Pajak STNK Harus Bawa KTP Asli Pemilik Kendaraan, Bagaimana jika Sudah Meninggal?

Tren
Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Air Kelapa Muda Vs Air Kelapa Tua Sehat Mana? Ini Beda dan Manfaatnya

Tren
Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke