Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tidak Pensiun, Berikut Makna Gantung Panci Sisca Soewitomo

KOMPAS.com - Media sosial baru-baru ini diramaikan mengenai unggahan chef Sisca Soewitomo yang sedang menggantung panci di dapur.

Unggahan tersebut terlihat di akun Instagram miliknya @sisca.soewitomo, Rabu (5/8/2020). 

Namun, keterangan dalam unggahan tersebut yang kemudian membuat orang bertanya-tanya sekaligus terkejut.

Berikut narasinya:

"Sahabat-sahabatku tercinta, setelah puluhan tahun saya di dunia kuliner dan ribuan resep yang sudah saya ciptakan, ini mungkin saat yang tepat untuk gantung panci..," tulis Sisca pada unggahan tersebut pada Selasa (4/8/2020).

Saat ini, topik perihal "Bu Sisca" bahkan sempat menjadi trending topic di Twitter.

Namun melalui video yang baru saja diunggahnya, Sisca memberikan klarifikasi terkait gantung panci tersebut.

Sisca mengatakan dalam video "gantung kunci" tersebut merupakan bagian dari promo diskon makanan salah satu aplikasi pesan antar makanan dari Gojek.

"Jangan khawatir saya tetap aktif di dunia perkulineran," ujar Sisca sebagaimana diberitakan Kompas.com, Kamis (6/8/2020).

Penjelasan GoFood

Saat dikonfirmasi terkait hubungan video gantung panci tersebut, Marketing Head GoFood Indonesia Marsela Renata mengungkapkan, pihaknya saat ini tengah menggelar promo menarik dengan menggandeng Sisca Soewitomo.

Mengajak kerja sama Sisca Soewitomo, menurutnya merupakan salah satu cara untuk terus memberikan pengalaman kuliner yang menyenangkan, termasuk program promo dan kampanye.

"Promo menarik merupakan salah satu cara GoFood untuk terus memberikan pengalaman kuliner yang menyenangkan bagi pelanggan," ujar Marsela saat dihubungi Kompas.com, Kamis (6/8/2020).

Ia menambahkan, GoFood merasa bangga dan berterima kasih karena seorang ikon dan pakar kuliner legendaris Sisca Soewitomo ingin memanfaatkan waktu istirahat sejenaknya atau "gantung panci" dengan bersantap aneka kuliner melalui GoFood dan menyambut baik program promo terbaru, Foodiskon.

"Tentunya, dengan senang hati kami turut mengundang seluruh pelanggan setia untuk bisa memanfaatkan promo ini seperti Bu Sisca," lanjut dia.

Disebut prank

Marsela menyampaikan, promo Foodiskon GoFood berlangsung mulai 5 Agustus-29 September 2020.

Pada promo tersebut, pelanggan dapat menikmati ratusan ribu menu siap santap dan siap masak dengan diskon 25 persen dan juga potongan harga hingga Rp 50.000 dari puluhan ribu mitra usaha GoFood setiap harinya.

Tak hanya itu, promo Foodiskon GoFood berlangsung di Jabodetabek dan 10 kota lainnya, seperti Bandung, Surabaya, Palembang, Makassar, Semarang, Medan, Bali, Yogyakarta, Balikpapan, Malang.

Ia menambahkan, promo tersebut dapat dinikmati melalui layanan GoFood di aplikasi Gojek dan mengetuk banner Foodiskon untuk menemukan menu kuliner dari resto favorit yang berpartisipasi.

Respons tersebut, imbuhnya sebagai tanda bahwa masih banyak masyarakat yang menunjukkan kecintaannya terhadap sosok Sisca Soewitomo.

"Kami senang dan apresiasi berbagai macam respons dari warganet di media sosial. Hal ini menunjukkan kecintaan masyarakat terhadap sosok Ibu Sisca Soewitomo dan tentunya dunia kuliner Indonesia," katanya lagi.

https://www.kompas.com/tren/read/2020/08/06/184500865/tidak-pensiun-berikut-makna-gantung-panci-sisca-soewitomo

Terkini Lainnya

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tari Rangkuk Alu Jadi Google Doodle Hari Ini, Apa Alasannya?

Tren
3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

3 Artefak Langka Majapahit Ditemukan di AS, Nilainya Rp 6,5 Miliar

Tren
Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Kemenpora dan MNC Group soal Aturan Nobar Indonesia Vs Uzbekistan

Tren
Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Ilmuwan Temukan Salah Satu Bintang Tertua di Alam Semesta, Terletak di Galaksi Tetangga

Tren
Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Korsel Akan Beri Insentif Rp 1 Miliar untuk Bayi yang Baru Lahir, Apa Alasannya?

Tren
5 Air Rebusan untuk Atasi Jerawat, Salah Satunya Jahe dan Kunyit

5 Air Rebusan untuk Atasi Jerawat, Salah Satunya Jahe dan Kunyit

Tren
[POPULER TREN] Dampak La Nina bagi Indonesia | Beberapa Makanan Mengandung MIkroplastik

[POPULER TREN] Dampak La Nina bagi Indonesia | Beberapa Makanan Mengandung MIkroplastik

Tren
Benarkah Parkir Liar Bisa Dipidana 9 Tahun? Ini Penjelasan Ahli Hukum

Benarkah Parkir Liar Bisa Dipidana 9 Tahun? Ini Penjelasan Ahli Hukum

Tren
10 Makanan Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Dihindari

10 Makanan Kolesterol Tinggi yang Sebaiknya Dihindari

Tren
Vaksin Kanker Serviks Gratis Disebut Hanya untuk Perempuan Maksimal Usia 26 Tahun, Ini Kata Kemenkes

Vaksin Kanker Serviks Gratis Disebut Hanya untuk Perempuan Maksimal Usia 26 Tahun, Ini Kata Kemenkes

Tren
Abbosbek Fayzullaev, Pemain Uzbekistan yang Nilainya Rp 86,91 miliar

Abbosbek Fayzullaev, Pemain Uzbekistan yang Nilainya Rp 86,91 miliar

Tren
Ganti Oli Motor Pakai Minyak Goreng Diklaim Buat Tarikan Lebih Enteng, Ini Kata Pakar

Ganti Oli Motor Pakai Minyak Goreng Diklaim Buat Tarikan Lebih Enteng, Ini Kata Pakar

Tren
6 Suplemen yang Bisa Dikonsumsi Saat Olahraga, Apa Saja?

6 Suplemen yang Bisa Dikonsumsi Saat Olahraga, Apa Saja?

Tren
Kemenhub Pangkas Bandara Internasional dari 34 Jadi 17, Ini Daftarnya

Kemenhub Pangkas Bandara Internasional dari 34 Jadi 17, Ini Daftarnya

Tren
Apakah Status BPJS Kesehatan Nonaktif jika Terlambat Bayar Iuran?

Apakah Status BPJS Kesehatan Nonaktif jika Terlambat Bayar Iuran?

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke