Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sistem Kepercayaan Bangsa Yunani Kuno

Kompas.com - 06/01/2024, 08:00 WIB
Endang Mulyani,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.COM - Bangsa Yunani dikenal memiliki peradaban yang sangat maju.

Bangsa Yunani merupakan gabungan dari masyarakat asli dan pendatang dari padang rumput di sekitar Laut Kaspia.

Mereka adalah bagian dari ras Indo-Jermanik pemberani yang dikenal sebagai bangsa Hellas.

Sejak tahun 2000 SM, mereka telah bermigrasi dan menetap di banyak tempat.

Berbanding terbalik dengan kemajuan peradabannya, dalam hal keyakinan, bangsa Yunani masih mempercayai sistem kepercayaan lama.

Bangsa Yunani tersebar di berbagai tempat berbeda, begitupun dalam hal kepercayaannya.

Berikut ini sistem kepercayaan bangsa Yunani:

Helenisme

Di wilayah-wilayah kekuasaannya, raja memadukan kebudayaan pribumi dan bangsa Yunani, sehingga menghasilkan budaya baru dan menciptakan suatu ajaran baru.

Ajaran baru ini kemudian dikenal bangsa Yunani Kuno sebagai agama Helenisme.

Baca juga: Apa Itu Agama Politeisme?

Helenisme kemudian ditetapkan sebagai salah satu jenis agama yang diakui bangsa Yunani Kuno.

Politeisme

Bangsa Yunani Kuno juga menganut politeisme, yakni kepercayaan terhadap banyak dewa, bukan hanya pada satu Tuhan.

Menurut kepercayaan Yunani Kuno, para dewa bersemayam di Bukit Olympus.

Berbeda dengan pandangan Timur tentang dewa sebagai individu yang disembah karena takut, orang-orang Yunani menggambarkan dewa-dewa mereka sebagai makhluk yang berwujud dan berperilaku seperti manusia.

Bahkan, orang Athena mengaku sebagai keturunan Ion, putra Dewa Apollo.

Baca juga: Kisah Dewa Cupid dalam Mitologi Yunani

Menurut kepercayaan Yunani, para dewa memiliki tubuh seperti manusia, tetapi lebih besar, lebih indah, dan tidak bisa mati.

Para dewa dan dewi memiliki sifat-sifat seperti manusia, baik dan buruk, serta memiliki keluarga, berperang, dan bersaing untuk mendapatkan supremasi.

Selain para dewa dan dewi, orang-orang Yunani juga menyembah manusia setengah dewa yang kuat, tetapi bisa mati, salah satunya adalah Hercules, seorang tokoh pahlawan yang paling terkenal.

Dewa-dewi yang disembah oleh bangsa Yunani

1. Ares (dewa perang)

2. Artemis (dewi perburuan)

3. Hermes (dewa perniagaaan)

4. Poseidon (dewa laut)

5. Apollo (dewa matahari dan kesenian)

Baca juga: Helios, Dewa Matahari dalam Mitologi Yunani

6. Pallas Athena (dewi keselamatan/pelindung kota dan ilmu pengetahuan)

7. Aphrodite (dewi kecantikan)

8. Dyonisos (dewa anggur)

9. Hades (dewa kematian)

10. Pan (dewa ternak)

11. Demeter (dewa pertanian)

12. Zeus

Referensi:

  • Basri, M. (2016). Sejarah Eropa. Yogyakarta: Suluh Media.
  • Sondarika, W. (2015). Peradaban Yunani Kuno. Jurnal Artefak, 3 (2), 195 – 206.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ragam Reaksi Rakyat Sumatera terhadap Berita Proklamasi Kemerdekaan

Ragam Reaksi Rakyat Sumatera terhadap Berita Proklamasi Kemerdekaan

Stori
Jumlah Pasukan Perang Badar

Jumlah Pasukan Perang Badar

Stori
Konferensi Yalta: Tokoh, Hasil, dan Dampaknya

Konferensi Yalta: Tokoh, Hasil, dan Dampaknya

Stori
Narciso Ramos, Tokoh Pendiri ASEAN dari Filipina

Narciso Ramos, Tokoh Pendiri ASEAN dari Filipina

Stori
Biografi Pangeran Diponegoro, Sang Pemimpin Perang Jawa

Biografi Pangeran Diponegoro, Sang Pemimpin Perang Jawa

Stori
Biografi Mohammad Yamin dan Perjuangannya

Biografi Mohammad Yamin dan Perjuangannya

Stori
Ras yang Mendominasi Asia Timur dan Asia Tenggara

Ras yang Mendominasi Asia Timur dan Asia Tenggara

Stori
Sejarah Kelahiran Jong Java

Sejarah Kelahiran Jong Java

Stori
7 Fungsi Pancasila

7 Fungsi Pancasila

Stori
Sa'ad bin Ubadah, Calon Khalifah dari Kaum Anshar

Sa'ad bin Ubadah, Calon Khalifah dari Kaum Anshar

Stori
JH Manuhutu, Presiden Pertama RMS

JH Manuhutu, Presiden Pertama RMS

Stori
Penyebaran Berita Proklamasi Kemerdekaan di Sunda Kecil

Penyebaran Berita Proklamasi Kemerdekaan di Sunda Kecil

Stori
Apa yang Dimaksud Kepulauan Sunda Besar?

Apa yang Dimaksud Kepulauan Sunda Besar?

Stori
Kenapa Bali, NTB, dan NTT Disebut Sunda Kecil?

Kenapa Bali, NTB, dan NTT Disebut Sunda Kecil?

Stori
Sejarah Tarian Rangkuk Alu

Sejarah Tarian Rangkuk Alu

Stori
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com