Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Suku Bangsa di Kalimantan Tengah

Kompas.com - 17/03/2023, 21:00 WIB
Susanto Jumaidi,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com- Kalimantan Tengah merupakan salah satu provinsi yang ada di pulau Kalimantan yang beribu kota di Palangkaraya.

Luas wilayah provinsi mencapai 153.564 km2 yang terbagi menjadi 14 wilayah administratif, satu kota, dan 13 kabupaten.

Populasi penduduk Provinsi Kalimantan Tengah sebesar 2,741 juta jiwa pada 2022 yang terdiri dari bermacam-macam suku.

Selian Dayak, masih banyak lagi suku asli lain di Kalimantan Tengah.

Berikut ini suku-suku di Kalimantan Tengah:

Baca juga: Suku-suku di Bengkulu

Suku Lawangan

Suku Lawangan salah satu suku asli yang mendiami Provinsi Kalimantan Tengah, khususnya di Kabupaten Barito Selatan dan Utara.

Suku Lawangan termasuk sub-suku kelompok Dayak Lawangan, yang terbagi lagi menjadi 21 kelompok kecil.

Beberapa kelompok kecil di suku Lawangan adalah Suku Lawangan Karau, Singa Rasi, Taboyan Teweh, Paku, Ayus, Bawu, Nyumit, Tabuyan Mantararan, Malang, dan lainnya.

Lokasi pasti permukiman mereka ada di tujuh kecamatan, yaitu Dusun Tengah dan Pematang Karau, Kabupaten Barito Utara, sedangkan sisanya ada di kecamatan daerah Barito Selatan.

Suku Ngaju

Suku Ngaju juga merupakan bagian dari Suku Dayak. Persebaran mereka cukup luas di Kalimantan Tengah.

Daerah-daerah persebaran Suku Ngaju meliputi kawasan Kabupaten Barito Selatan dan Utara, Kabupaten Kapuas, Kotawaringin Timur dan Barat, Katingan, Gunung Mas, serta Kota Palangkaraya.

Suku Ngaju masih memiliki sub kelompok lain yang terdiri dari lima sub kelompok utama, yaitu Ngaju, Maanyan, Lawangan, dan Dusun.

Suku Ngaju merupakan kelompok masyarakat paling besar di Kalimantan Tengah.

Sebab, dari empat sub kelompok tersebut, masih ada lagi kelompok-kelompok kecil lain, yang paling tidak berjumlah 53 kelompok.

Baca juga: Suku-suku di Sumatera Selatan

Suku Ot Danum

Ot Danum juga merupakan suku asli yang berdomisili di kawasan paling utara Provinsi Kalimantan Tengah.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com