Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Patung Pembebasan Irian Barat, Weltevreden Kekinian

Kompas.com - 10/10/2022, 23:00 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Patung Pembebasan Irian Barat boleh dianggap sebagai Weltevreden kekinian.

Laman jakarta-tourism.go.id yang membahas "Patung Pembebasan Irian Barat" menyebut bahwa patung dan tugu setinggi 35 meter itu menjadi jantung Lapangan Banteng.

Baca juga: Trikora: Pembebasan Irian Barat

Lapangan Banteng adalah salah satu bagian dari Weltevreden, kota baru di masa tahun 1600.

Pada saat itu, Batavia yang ada di wilayah lebih utara dari Weltevreden, makin penuh oleh manusia.

Lantaran itulah, pemerintah VOC di Batavia mewujudkan pengembangan kota dengan menata hutan dan rawa menjadi kawasan hunian.

Gerhana bulan total atau ''Blood Moon'' terlihat dari Monumen Perjuangan Pembebasan Irian Barat di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (28/7/2018). Gerhana Bulan tersebut merupakan yang terlama pada abad ini dengan durasi sepanjang 103 menit dan seluruh proses gerhana sekitar 6,5 jam.KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Gerhana bulan total atau ''Blood Moon'' terlihat dari Monumen Perjuangan Pembebasan Irian Barat di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Sabtu (28/7/2018). Gerhana Bulan tersebut merupakan yang terlama pada abad ini dengan durasi sepanjang 103 menit dan seluruh proses gerhana sekitar 6,5 jam.

Indonesia

Kongres pemuda pertama yang dilaksanakan pada tanggal 30 April hingga 2 Mei 1926 di Kawasan Lapangan Banteng (Weltevreden), JakartaKemendikbud Kongres pemuda pertama yang dilaksanakan pada tanggal 30 April hingga 2 Mei 1926 di Kawasan Lapangan Banteng (Weltevreden), Jakarta

Jauh setelah Weltevreden tinggal nama, sekitar 300 tahun ke depan atau pada 1960-an, pemerintah Indonesia memulai pembangunan Patung Pembebasan Irian Barat.

Arsitek dan pematung terbaik, kala itu, menjadi perancang handal.

Ada nama Henk Ngantung, Edhi Sunarso, dan Friedrich Silaban.

Presiden Soekarno meresmikan Patung Pembebasan Irian Barat pada 17 Agustus 1963.

ILLUSTRASI - Barongsai beraksi dalam Festival Passer Baroe, Jakarta, Jumat (24/6/2011). Acara yang diselenggarakan untuk memeriahkan HUT Ke-484 Kota Jakarta ini memberi potongan harga bagi pengunjung yang berbelanja di Pasar Baru, Jakarta.KONTAN/FRANSISKUS SIMBOLON ILLUSTRASI - Barongsai beraksi dalam Festival Passer Baroe, Jakarta, Jumat (24/6/2011). Acara yang diselenggarakan untuk memeriahkan HUT Ke-484 Kota Jakarta ini memberi potongan harga bagi pengunjung yang berbelanja di Pasar Baru, Jakarta.

Revitalisasi

Pada 2017, Pemerintah DKI Jakarta merevitalisasi Patung Pembebasan Irian Barat.

Proyek termutakhir untuk Patung Pembebasan Irian Barat bertujuan menonjolkan Patung Pembebasan Irian Barat.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meresmikan revitalisasi Patung Pembebasan Irian Barat pada 25 Juli 2018.

Patung Pembebasan Irian Barat memang menjadi penanda keberhasilan para pejuang Trikora merebut Irian Barat dari penjajahan Belanda.

Tugu Pembebasan Irian Barat di Lapangan Banteng, Jakarta Barat.Kompas.com/Silvita Agmasari Tugu Pembebasan Irian Barat di Lapangan Banteng, Jakarta Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com