Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Elizabeth I, Sang Ratu Perawan

Kompas.com - 12/09/2022, 16:00 WIB
Verelladevanka Adryamarthanino ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber ,Britannica

KOMPAS.com - Elizabeth I adalah ratu Inggris yang berkuasa sejak 17 November 1558 hingga 1603. Ia naik takhta menggantikan saudari tirinya, Ratu Mary I.

Semasa hidup, Ratu Elizabeth I diketahui tidak pernah menikah dan memiliki anak, sehingga ia dijuluki sebagai Ratu Perawan.

Selain itu, masa pemerintahan Ratu Elizabeth I juga sering disebut sebagai Zaman Elizabeth ketika Inggris dianggap sebagai kekuatan utama Eropa dalam bidang politik, perdagangan, sekaligus seni.

Baca juga: Bloody Mary, Ratu Inggris yang Membantai Ratusan Orang

Masa kecil

Elizabeth lahir di Istana Greenwich, Inggris, pada 7 September 1533.

Ia merupakan anak dari Raja Henry VIII dengan istri keduanya, Anne Boleyn.

Keputusan Henry VIII untuk menikahi Anne sebenarnya sudah ditentang oleh Paus.

Paus tidak ingin sang bercerai dengan istri pertamanya, Catherine dari Aragon, yang telah melahirkan seorang putri bernama Mary Tudor.

Namun, Henry VIII sangat menginginkan anak laki-laki, sehingga memutuskan menikah dengan Anne.

Akan tetapi, dari pernikahannya dengan Anne, Henry kembali mendapatkan seorang bayi perempuan bernama Elizabeth.

Henry VIII disebut-sebut sangat kecewa dengan kelahiran putri keduanya ini.

Alhasil, ketika Elizabeth baru berusia sekitar 2,5 tahun, Henry membunuh Anne dengan tuduhan perzinahan dan pengkhianatan.

Kendati begitu, Henry VIII tetap memperlakukan putrinya itu dengan penuh kasih sayang dan bahkan menjadikan Elizabeth sebagai pewaris takhta ketiga.

Henry VIII kemudian menikah untuk ketiga kalinya dengan seorang wanita bernama Jane Seymour, yang melahirkan seorang putra bernama Edward.

Semasa kecil, Elizabeth banyak menghabiskan waktu bersama saudara tirinya itu.

Ia juga mengenyam pendidikan yang seharusnya hanya diperuntukkan kaum pria saja, seperti program bahasa klasik, sejarah, retorika, dan filsafat moral.

Baca juga: 7 Ratu yang Pernah Memimpin Kerajaan Inggris

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com