Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Febri Hariyadi Antusias Tatap Pemusatan Latihan bersama Shin Tae-yong

Kompas.com - 13/02/2020, 20:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain sayap milik Persib Bandung, Febri Hariyadi, mengaku antusias menjelang pemusatan latihan perdana tim nasional di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Pemusatan latihan yang akan segera digelar di Jakarta pada 14-23 Februari 2020 itu merupakan rangkaian persiapan timnas menuju laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022.

Terdekat, timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand (26/3/2020) dan Uni Emirat Arab pada (31/3/2020) mendatang.

Febri Hariyadi termasuk dalam ke-34 nama yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan bersama timnas Garuda.

Pemain kelahiran Bandung, 19 Februari 1996 itu menjadi satu-satunya penggawa Persib yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Baca juga: Resmi, Ini 34 Pemain Pilihan Shin Tae-yong untuk TC Timnas Indonesia

Menjelang dimulainya pemusatan latihan, Febri mengaku antusias dan siap bekerja keras untuk mengamankan posisi di skuad anyar timnas Indonesia.

"Saya senang bisa terpanggil. Pemusatan latihan pertama kali dengan pelatih baru," ucap Febri yang dikutip dari laman resmi Persib Bandung.

"Pastinya, saya harus bekerja keras lebih eksra lagi untuk bisa masuk di skuad timnas yang baru ini," tutur dia menambahkan.

Dengan ikut sertanya Febri ke pemusatan latihan, sang pemain dipastikan absen memperkuat Persib pada laga persahabatan kontra Persis Solo, Sabtu (15/2/2020).

Selain melawan Persis Solo, Persib juga dijadwalkan menjajal kekuatan PSS Sleman pada Senin (17/2/2020) mendatang.

Baca juga: Alasan Pelatih Persib Bandung Tahan Febri Gabung ke Timnas Indonesia

Sebelumnya, proses bergabungnya Febri ke pemusatan latihan timnas Indonesia sempat terhambat oleh izin Robert Rene Alberts selaku pelatih kepala Persib.

Situasi tersebut terjadi setelah Robert mengatakan, PSSI sebagai induk sepak bola Indonesia belum mengirim surat secara resmi kepada Persib terkait pemanggilan Febri ke timnas Indonesia.

"Tidak ada surat resmi yang kami terima melalui manajemen klub," ucap Alberts yang dikutip dari Tribun Jabar.

"Jadi, kami tidak bisa melepas pemain (ke timnas) tanpa surat resmi," tutur dia menegaskan.

Selain itu, alasan pemusatan latihan yang mendekati gelaran Liga 1 2020 juga sempat menghambat proses pemanggilan Febri ke timnas Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com