Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manajemen Persib Tegaskan Jupe Hengkang karena Mengundurkan Diri

Kompas.com - 04/02/2020, 07:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Terkait penyelesaian kontrak Jupe yang masih tersisa satu tahun dengan Persib, Kuswara pun memilih bungkam.

Menurut dia, secara teknis hal tersebut sudah bahas dalam lingkup internal manajemen dan pemain yang bersangkutan.

Idealnya, ketika pemain yang masih memiliki kontrak dengan klub lamanya dan pindah ke klub baru, klub barunya itu diharuskan membayar uang kompensasi kepada klub lamanya sebagai biaya transfer.

"Teknisnya ya dibahas internal antara Jupe dan manajemen. Pokoknya, intinya dia mundur," ucap Kuswara.

"Terlepas dari itu, kita menyampaikan terima kasih atas kiprah Jupe selama gabung di Persib. Berlabuh di tim mana pun yang penting yang terbaik untuk Jupe," kata dia.

Menurut rumor yang beredar, Jupe akan menyusul Ezechiel ke Bhayangkara FC. Sebelumnya, sempat ramai diberitakan bahwa klub berjulukan The Guardian itu meminati Jupe.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com