Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solskjaer Kalahkan Klopp dan Mourinho Setelah 2 Kali Taklukkan Guardiola di Stadion Etihad

Kompas.com - 30/01/2020, 10:30 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Manchester United gagal lolos ke final Piala Liga Inggris atau Carabao Cup.

Padahal, mereka berhasil mengalahkan Manchester City 1-0 dalam semifinal leg kedua di Stadion Etihad, Manchester, Rabu (29/1/2020) atau Kamis dini hari WIB.

Meskipun demikian, kemenangan tersebut memberikan arti tersendiri bagi Ole Gunnar Solskjaer, yang merupakan pelatih Manchester United.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Laga Man City Vs Man United di Piala Liga Inggris

Dia menjadi satu-satunya pelatih yang sanggup menaklukkan Pep Guardiola di Stadion Etihad sebanyak dua kali.

Gol tunggal The Red Devils, julukan Manchester United, dalam laga leg kedua itu dilesakkan oleh Nemanja Matic pada menit ke-35.

Akan tetapi, kemenangan itu tak cukup meloloskan Man United ke final ajang yang bernama komersial Carabao Cup.

Pasalnya, Man United kalah 1-3 pada leg pertama di Stadion Old Trafford. Dengan demikian, Setan Merah kalah agregat 2-3 dari rival sekotanya tersebut.

Walaupun gagal, tetap ada hal yang bisa dibanggakan Man United terkait pencapaian pelatih mereka, Ole Gunnar Solskjaer.

Solskjaer kini setara dengan dua arsitek top, Juergen Klopp dan Jose Mourinho, soal catatan pelatih yang mampu menang dua kali (atau lebih) di kandang tim asuhan Guardiola.

Sebelumnya, Solskjaer membawa Man United mengalahkan Man City di Etihad pada duel Liga Inggris, 8 Desember 2019.

Setan Merah pulang dengan kemenangan 2-1 berkat gol-gol Marcus Rashford dan Anthony Martial yang cuma dibalas sekali oleh Nicolas Otamendi.

Namun, Solskjaer lebih langka dari Klopp dan Mourinho.

Sebab, mantan striker Man United ini menjadi satu-satunya pelatih yang mampu menaklukkan Guardiola dua kali di Etihad Stadium.

Baca juga: Man United Sepakat dengan Bruno Fernandes, Solskjaer Semringah

Mourinho memang pernah dua kali menang tandang atas Pep, tetapi itu diraihnya bersama dua klub.

Mou memimpin Man United mengalahkan tuan rumah Man City 3-2 (2017-2018) dan Real Madrid di kandang Barcelona 2-1 (2011-2012).

Sementara itu, Klopp meruntuhkan keperkasaan markas tim asuhan Guardiola saat menukangi Liverpool dan Borussia Dortmund.

Dengan Liverpool, dia melakukannya pada perempat final Liga Champions 2017-2018 (vs Man City 2-1) dan Borussia Dortmund dalam semifinal DFB Pokal 2014-2015 (vs Bayern 2-0 adu penalti) serta Bundesliga 2013-2014 (vs Bayern 3-0). (Beri Bagja)

Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Melebihi Klopp dan Mourinho, Solskjaer 2 Kali Taklukkan Guardiola di Etihad

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com