Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Newcastle Vs Chelsea, Lampard Siap Maksimalkan Ross Barkley

Kompas.com - 18/01/2020, 23:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Chelsea

KOMPAS.com - Frank Lampard siap memaksimalkan peran Ross Barkley pada lanjutan pertandingan Liga Inggris pekan ke-23 antara Newcastle United vs Chelsea.

Ross Barkley berpeluang menjadi starter pada laga Newcastle vs Chelsea karena kondisi N'Golo Kante masih meragukan.

Dalam dua laga terakhir kontra Burnley (Liga Inggris) dan Nottingham Forest (Piala FA), nama Barkley selalu menghiasi daftar starting XI Chelsea.

Gelandang berusia 26 tahun itu pun turut menyumbang satu gol ketika The Blues, julukan Chelsea, menang atas Nottingham Forest.

Jelang laga tandang ke markas Newcastle, Lampard selaku juru taktik Chelsea akan kembali mengandalkan eks pemain Everton tersebut.

Baca juga: Ross Barkley Anggap Dirinya Pantas Bela Timnas Inggris

"Ada talenta yang besar dalam diri Ross (Barkley), dan sebagai pelatih saya ingin memaksimalkan talenta terbaiknya untuk tim dan dirinya sendiri," kata Lampard, dilansir dari laman resmi Chelsea.

Barkley sempat menjadi sorotan setelah kedapatan berpesta saat sedang berlibur di Dubai, akhir tahun lalu.

Namun kini, Lampard telah melupakan kasus tersebut.

"Kami telah berbicara dan seperti yang sudah saya katakan, saya sangat menyukai pemain seperti Ross," kata Lampard.

"Saya pernah melakukan hal-hal yang sedikit saya sesali. Reaksi Ross bulan lalu adalah sesuatu yang tepat," imbuh manajer berusia 41 tahun tersebut.

Lampard pun berharap Barkley bisa kembali menunjukkan permainan terbaiknya ketika menghadapi Newcastle.

Dengan kondisi Kante yang masih meragukan akibat mengalami cedera hamstring, Barkley diprediksi akan menjadi motor lini tengah The Blues bersama Jorginho dan Mason Mount.

Baca juga: Frank Lampard Bicara soal Abraham dan Kutukan Nomor 9 Chelsea

"Para pemain harus menyatu satu dengan lain. Ini bukan hanya untuk Ross, tapi juga pemain lain agar mereka tahu bagaimana cara mereka menghidupkan permainan," tegas Lampard.

Meski mampu mengemas empat kemenangan dalam lima pertemuan terakhir, namun Chelsea harus mewaspadai potensi kejutan yang bisa dihadirkan Newcastle.

Sebab, dalam lawatan terakhir ke Stadion St. James' Park, The Blues harus mengakui keunggulan Newcastle dengan skor telak 0-3.

Sesuai jadwal, dual Newcastle vs Chelsea dalam lanjutan pekan ke-23 Liga Inggris 2019-2020 akan digelar pada Minggu (19/1/2020) dini hari mulai pukul 00.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com