Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persik Kediri Vs Madura United, Pasukan RD Menang di Piala Gubernur Jatim

KOMPAS.com - Madura United berhasil meraih kemenangan atas Persik Kediri dengan skor 1-0.

Duel Persik Kediri vs Madura United digelar di Stadion Bangkalan, Rabu (12/2/2020) merupakan laga kedua di Grup A Piala Gubernur Jatim 2020.

Satu gol Madura disumbangkan oleh Mochammad Kevy Sahertian pada menit ke-55.

Berkat hasil ini, tim asuhan Rahmad Darmawan (RD), Madura United, mengumpulkan empat poin.

Sementara itu, Persik Kediri dipastikan tidak bisa lolos ke babak selanjutnya karena kalah dua kali.

Jalannya Pertandingan:

Tidak ada peluang berbahaya yang tercipta baik dari Madura United maupun Persik Kediri pada 15 menit awal laga.

Bola lebih banyak berada di tengah lapangan. Kedua tim masih meraba-raba celah dari pertahanan lawan.

Madura United lebih banyak menguasai bola. Namun, ketika mencoba merangsek ke pertahanan Persik, serangan dengan mudah terpatahkan.

Madura United mulai mendapat peluang emas pertama lewat tendangan Alberto Goncalves pada menit ke-20.

Akan tetapi, sepakan kaki kanannya masih melenceng dari gawang Persik yang dijaga oleh kiper Dimas Galih.

Laskar Sape Kerrab kembali membuat lini belakang Persik kelimpungan. Umpan Misbakus Solikhin dari tengah diterima dengan baik oleh Kevy Sahertian.

Namun, penyelesaian Kevy Sahertian masih bisa dibaca dengan baik kiper Dimas Galih.

Madura terus menikmati tempo permainan mereka dengan banyak menguasai bola.

Sementara itu,, Persik lebih banyak menunggu bola, mengandalkan umpan direct dan skema serangan balik.

Satu menit tambahan waktu tidak bisa dimanfaatkan oleh kedua tim. Skor 0-0 bertahan hingga peluit turun minum dibunyikan.

Memasuki babak kedua, Persik Kediri memasukkan Paulo Sitanggang dan menarik Ante Bakmaz.

Pergantian pemain tersebut membuat perubahan skema Persik dari 3-5-2 menjadi 4-4-2 dengan Andre Ibo dan Munhar sebagai stopper.

Namun, perubahan strategi tersebut berbuah kebobolan pada menit ke-55.

Berawal dari umpan lambung Samuel Christianson di sisi kiri penyerangan Madura, bola diterima dengan baik Kevy Sahertian.

Kevy yang berdiri bebas tanpa pengawalan, dengan mudah menyontek bola dan menjebol gawang yang dijaga kiper Dimas Galih.

Menginjak menit ke-62, Persik melakukan tiga pergantian pemain langsung untuk menambah daya gedor.

Mereka adalah Dany Saputra, Faris Aditama, dan Vega Gaspar.

Rotasi pemain itu sedikit mengubah gaya permainan Persik. Mereka beberapa kali membuat serangan berbahaya.

Terbukti, satu peluang emas didapat oleh Persik lewat Antonio Putro Nugoroho. Dia hanya berhadapan satu lawan satu dengan kiper M Ridwan.

Akan tetapi, tendangan Antonio melenceng dari sasaran.

Beranjak pada menit-menit krusial, Madura United memiliki peluang dari tendangan bebas tak jauh dari kotak penalti.

Syahrian Abimanyu yang turun sebagai penendang, mengarahkan ke sisi pojok kanan atas gawang Dimas Galih.

Tetapi kiper masih sigap menepis tendangan akurat tersebut.

Skor 1-0 untuk kemenangan Madura United bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Daftar Susunan Pemain:

Persik Kediri (3-5-2): Dimas Galih (PG), Arif Setiawan (Dany Saputra 62'), Andri Ibo, Ante Bakmaz (Paulo Sitanggang 49'), Munhar, Ibrahim Sanjaya, Reksa Maulana, Doe Sackie Teah, Andy Eko Jayanto (Vega Gaspar 63'), Antonio Putro, Krisna Bayu Otto Kartika (Faris Aditama 62').

Pelatih: Joko Susilo

Madura United (4-4-2): M Ridwan (PG), Risna Prahalabenta Ranggalelana, Dodi Alekvan Djin, Jaimerson Xavier, Samuel Christianson (Kadek Raditya Maheswara 58'), Asep Berlian, Misbakus Solikhin (Syahrian Abimanyu 79'), Moch Kevy Sahertian, Zah Rahan Krangar (Brian Ferreira 70'), David Laly (Haris Tuharea 67'), Alberto Goncalves da Silva (Greg Nwokolo 66').

Pelatih: Rachmad Darmawan

https://www.kompas.com/sport/read/2020/02/12/205406967/persik-kediri-vs-madura-united-pasukan-rd-menang-di-piala-gubernur-jatim

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke