Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cristiano Ronaldo dan Tahun-tahun Gemilangnya

KOMPAS.com - Cristiano Ronaldo merayakan ulang tahun ke-35 pada Rabu (5/2/2020).

Selama 35 tahun hidupnya, Cristiano Ronaldo mendedikasinya 28 tahun untuk bermain sepak bola.

Sejak 1992, dia memulai karier juniornya bersama Andorinha.

Cristiano Ronaldo juga tercatat masuk ke dalam skuad tim nasional Portugal sejak 2001 bersama timnas U15 Portugal, sebelum melakukan debutnya di timnas senior pada 2003.

Selama karier senior, pemain yang akrab disapa CR7 itu sudah bermain untuk beberapa klub.

Dia pernah membela Sporting, Manchester United, Real Madrid, dan klubnya saat ini yang merupakan rakasasa Liga Italia, Juventus.

Cristiano Ronaldo telah mencatatkan dirinya sebagai salah satu pesepak bola paling sukses dan andal di lapangan.

Melansir Transfermarkt, Cristiano Ronaldo sudah mencetak 19 gol dari 19 pertandingannya bersama Juventus di Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim ini.

Bahkan, Cristiano Ronaldo mencetak gol ke-50 bersama Juventus pada kemenangan 3-0 atas Fiorentina akhir pekan kemarin.

Melansir Sportskeeda, berikut daftar tahun dengan gol terbanyak yang dicetak CR7.

2011, 48 gol dalam 44 pertandingan

Ronaldo yang berada di tengah-tengah musim pertamanya bersama Real Madrid mencetak dua gol melawan Getafe pada awal 2011. Pada akhir maret 2011, dia sudah mencetak 10 gol termasuk sepasang hattrick.

Dua hattrick lagi tercatat dibuatnya sebelum musim 2010-2011 berakhir. Ronaldo juga mencatatkan 5 gol di kompetisi lain, membuatnya mencetak total 28 gol sebelum awal musim 2011-2012.

Gol-gol Cristiano Ronaldo terus mengalir, termasuk 3 gol pada babak penyisihan Liga Champions.

Ronaldo menyelesaikan tahun tersebut dengan total 48 gol dalam 44 pertandingan.

2014, 51 gol dalam 40 pertandingan

Tak diragukan lagi, 2014 menjadi salah satu tahun paling produktif Cristiano Ronaldo.

Pada musim 2013-2014, Ronaldo mencetak 51 gol di semua kompetisi.

51 gol dia ciptakan pada tahun 2014. Pada tahun yang sama, Ronaldo membantu Real Madrid merebut trofi Liga Champions untuk ke-10 kalinya.

Pada tahun yang sama pula, Ronaldo mendapatkan penghargaan Ballon d'Or.

CR7 mengawali musim produktifnya dengan mencetak 11 gol dari 21 pertandingan di LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, pada paruh kedua 2013-2014.

Ronaldo juga mencatatkan 8 gol bersama Real Madrid pada fase gugur Liga Champions.

Sebelum musim berakhir, Ronaldo tercatat mencetak 25 gol di LaLiga.

2012, 53 gol dalam 51 pertandingan

Ronaldo berhasil membawa Real Madrid memenangkan trofi LaLiga pada musim 2011-2012.

Memasuki musim 2012-2013, Ronaldo masih tak terbendung. Meski sempat gagal mencetak gol dalam dua pertandingan pertama Real Madrid di LaLiga, CR7 kemudian membalasnya dengan mencetak 14 gol dari 15 pertandingan.

Ronaldo masih mematikan di babak grup Liga Champions kala mencetak 6 gol dari 6 pertandingan.

Melansir Sportskeeda, Ronaldo mencetak 53 gol dalam 51 pertandingan dengan catatan rata-rata gol setiap 86 menit.

2015, 53 gol dalam 50 pertandingan

Pada tahun ini, gol-gol Cristiano Ronaldo sukses membawa Real Madrid finis sebagai runner-up di LaLiga musim 2014-2015 dan 2015-2016.

Akan tetapi, Ronaldo juga membawa Real Madrid menjuarai Liga Champions musim 2015-2016.

CR7 membukukan 23 gol, termasuk 5 gol yang dicetak saat Real Madrid melawan Granada yang berakhir dengan skor 9-1 untuk kemenangan Los Blancos.

Awal musim 2015-2016 juga sama bagusnya untuk CR7. Pada akhir musim, Ronaldo mencetak 14 gol di kompetisi LaLiga dan 11 gol dalam 6 pertandingan di Liga Champions.

2013, 53 gol dalam 44 pertandingan

Cristiano Ronaldo mengawali tahun 2013 dengan mencetak dua gol melawan Real Sociedad dalam kemenangan 4-3.

Setelahnya, CR7 mencetak 18 gol sebelum kalender musim 2012-2013 berakhir, termasuk hattrick kontra Getafe dan Sevilla.

Ronaldo juga mencetak 6 gol pada fase gugur Liga Champions di mana 2 gol di antaranya dia bukukan ke gawang mantan klubnya, Manchester United.

Secara keseluruhan, Cristiano Ronaldo telah mencetak 53 gol dalam 44 pertandingannya bersama Real Madrid pada 2013. 

https://www.kompas.com/sport/read/2020/02/06/073917167/cristiano-ronaldo-dan-tahun-tahun-gemilangnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke