Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Definisi, Gejala, Penyebab, dan Pengobatan dari Faringitis

Kompas.com - 27/12/2023, 15:00 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

KOMPAS.com - Sakit tenggorokan atau faringitis adalah salah satu penyakit yang banyak diderita oleh pasien anak-anak hingga orang dewasa.

Dilansir dari buku Patologi Sistem Pernapasan (2023) oleh Gita Adelia dan teman-teman, faringitis didefinisikan sebagai salah satu peyakit infeksi saluran pernapasan akut (ISPA).

Penyakit ini sangat umum terjadi baik pada anak-anak dan orang dewasa.

Puncak insiden umumnya terjadi pada anak usia sekolah.

Baca juga: 5 Level Pencegahan Penyakit

Penyebab faringitis

Faringitis merupakan infeksi yang terjadi pada faring akibat infeksi bakteri atau virus.

Dikutip dari Buku Praktis Penyakit Respirasi pada Anak untuk Dokter Umum (2019) oleh Muchammad Fahrul Udin, disebutkan bahwa faringitis juga dapat disebabkan oleh Streptococcus beta hemolitikus grup A (SBHGA).

Baca juga: Mengetahui Ciri-ciri Ikan yang Terserang Penyakit

Gejala faringitis

Menurut buku KMB: Gangguan Sistem Pernapasan dan Oksigenasi (2022) oleh Joyce M. Black, beberapa gejala yang muncul pada penderita faringitis, yakni:

  • Nyeri tenggorok
  • Kesulitan menelan
  • Demam
  • Malaise
  • Batuk
  • Peningkatan sel darah putih

Dari gejala tersebut, Anda juga dapat melakukan tindakan pencegahan agar tidak tertular seperti menggunakan masker, dan mencuci tangan yang benar.

Baca juga: Ketahui Prinsip Pencegahan Hama dan Penyakit pada Ikan

Pengobatan

Penderita faringitis dapat disembuhkan dengan antibiotik untuk mengobati faringitis bakterial.

Kemudian, antifungi untuk mengobati infeksi fungsi dan obat simtomatis untuk mengobati tipe virus.

Bisa juga dengan menggunakan obat kumur, analgesik, dan antipiretik sampai manifestasi klinis berkurang.

Itulah penjelasan mengenai definisi, gejala, penyebab, dan pengobatan dari faringitis.

Baca juga: Teori Kuman Penyakit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Skola
Hubungan Antargatra

Hubungan Antargatra

Skola
Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Skola
Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Skola
Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com