Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Bahan Olahan Setengah Jadi dari Hasil Perikanan

Kompas.com - 19/12/2023, 20:00 WIB
Rahma Atillah,
Silmi Nurul Utami

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia merupakan negara kepulauan, di mana sebagian besar wilayahnya merupakan perairan dengan produktivitas sumber daya laut yang melimpah, salah satunya adalah hasil perikanan.

Ikan merupakan bahan makanan yang dapat diolah menjadi berbagai macam masakan, baik yang dapat dimakan langsung ataupun hasil olahan setengah jadi.

Bahan olahan setengah jadi adalah produk yang telah mengalami pengolahan dengan cara pengawetan, yang sebagian besar belum siap konsumsi sehingga perlu pengolahan lebih lanjut.

Baca juga: Faktor Pendukung Usaha Perikanan di Indonesia

Adapun jenis-jenis bahan olahan setengah jadi dari hasil perikanan di antaranya adalah surimi, fillet ikan, terasi, ikan asap, ikan asin, ikan kaleng, bakso ikan. 

Surimi

Surimi adalah olahan daging ikan yang diambil dagingnya, dihancurkan, dicuci, ditambahkan zat aditif, dan dibekukan.

Ikan yang digunakan dalam pembuatan surimi haruslah ikan segar dan jika tidak memungkinkan maka ikan harus disimpan pada suhu rendah dan bila ikan beku  Maka, ikan harus di thawing terlebih dahulu.

Sebagai bahan olahan setengah jadi, surimi dapat diolah lebih lanjut menjadi berbagai macam variasi produk-produk lanjutannya dalam berbagai jenis olahan.

Baca juga: 5 Keunggulan Surimi Sebagai Produk Olahan Perikanan

Fillet ikan

Fillet ikan adalah irisan daging ikan tanpa tulang, tanpa sisik, dan kadang-kadang tanpa kulit.

Fillet merupakan bahan setengah jadi dari daging ikan yang nantinya dapat diolah lebih lanjut menjadi berbagai jenis makanan lain.

Fillet ikan dihasilkan dari bagian daging ikan yang diperoleh dengan penyayatan ikan utuh, sepanjang tulang belakang dimulai dari kepala hingga mendekati ekor.

Terasi

Terasi merupakan produk olahan dari ikan-ikan kecil atau rebon yang telah diolah melalui proses fermentasi, penggilingan atau penumbukan, dan penjemuran.

Umumnya terasi berbentuk padatan, kemudian teksturnya agak kasar, dan memiliki khas aroma yang tajam akan tetapi rasanya gurih.

Terasi digunakan sebagai penyedap makanan atau bahan pembuat sambal, sehingga pemakaian terasi dalam masakan sangat sedikit.

Baca juga: Pengertian Fillet Ikan beserta Kelebihan dan Kekurangannya

Ikan asap

Ikan asap adalah produk hasil perikanan yang telah mengalami proses pengawetan ikan dengan cara pengasapan yang bertujuan memberi rasa dan aroma yang khas pada ikan.

Sebagai produk olahan setengah jadi, ikan asap masih memungkinkan untuk diolah lebih lanjut menjadi varian produk olahan lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Apa Itu Personal Branding? Ini Penjelasannya ....

Apa Itu Personal Branding? Ini Penjelasannya ....

Skola
Cara Mengubah Warna Sel dan Warna Font

Cara Mengubah Warna Sel dan Warna Font

Skola
Contoh Komunikasi Intrapersonal, Apa Saja?

Contoh Komunikasi Intrapersonal, Apa Saja?

Skola
Lazim atau Lajim, Bagaimana Penulisannya yang Tepat?

Lazim atau Lajim, Bagaimana Penulisannya yang Tepat?

Skola
Wilayah Nodal: Pengertian dan Contohnya

Wilayah Nodal: Pengertian dan Contohnya

Skola
Apa Itu Penilaian Sumatif?

Apa Itu Penilaian Sumatif?

Skola
Mengenal Homophone, Kata Homofon dalam Bahasa Inggris

Mengenal Homophone, Kata Homofon dalam Bahasa Inggris

Skola
Kelompok Sosial dan Cara Bertingkah Laku dalam Kehidupan Sosial

Kelompok Sosial dan Cara Bertingkah Laku dalam Kehidupan Sosial

Skola
Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Mengenal Kalimat Deklaratif, Interogatif, dan Imperatif

Skola
Peran Manusia dalam Kehidupan

Peran Manusia dalam Kehidupan

Skola
Morfem: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Morfem: Pengertian, Jenis, dan Contohnya

Skola
Hambatan dalam Meningkatkan Motivasi Belajar

Hambatan dalam Meningkatkan Motivasi Belajar

Skola
35 Contoh Kalimat Past Continuous Tense

35 Contoh Kalimat Past Continuous Tense

Skola
Nilai Filosofis Gunungan Wayang

Nilai Filosofis Gunungan Wayang

Skola
Clipping: Pemotongan Kata dalam Bahasa Inggris

Clipping: Pemotongan Kata dalam Bahasa Inggris

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com