Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Periode, Frekuensi, dan Amplitudo pada Getaran

Kompas.com - 20/06/2023, 21:45 WIB
Retia Kartika Dewi,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

atau

Keterangan:

f = frekuensi getaran dalam satuan hertz (Hz)
T = periode getaran dalam satuan sekon (s)

Dikutip dari buku Modul IPA Berbasis Saintifik Materi Getaran dan Gelombang untuk SMP/MTs (2021) oleh Alifia Kurnia, berikut contoh soal dan pembahasannya:

Baca juga: Cara Mencari Amplitudo, Frekuensi, dan Periode pada Getaran

Contoh soal 1

Sebuah pegas bergetar dengan frekuensi 10 Hz. Ini berarti dalam waktu 1 menit pegas telah melakukan getaran sebanyak ....

A. 60 getaran
B. 600 getaran
C. 6.000 getaran
D. 60.000 getaran

Jawab:

Definisi frekuensi adalah jumlah getaran dalam satu satuan waktu. Frekuensi 10 Hz berarti dalam 1 sekon pegas bergetar sebanyak 10 kali.

Satu menit sama dengan 60 detik maka pegas bergetar sebanyak 10 x 60 = 600 kali. Jawaban (B).

Baca juga: Amplitudo: Pengertian dan Rumusnya

Contoh soal 2

Berapa waktu yang diperlukan oleh pegas pada soal No. 1 untuk bergetar sebanyak 1.000 kali?

A. 100 s
B. 200 s
C. 1.000 s
D. 2.000 s

Jawab:

Waktu untuk melakukan 1 getaran disebut periode. Hubungan dengan frekuensi adalah:

Jadi, waktu untuk melakukan 1.000 getaran adalah:

. Jawaban (A).

Baca juga: Pengertian Frekuensi dan Gelombang

Contoh soal 3

Perhatikan gambar berikut!

gambar bandul A-B-C

Jika waktu yang diperlukan bandul dari A ke B adalah 0,025 s maka frekuensi getaran bandul tersebut adalah ....

A. 400 Hz
B. 100 Hz
C. 4.000 Hz
D. 1.000 Hz

Jawab:

Waktu dari A ke B adalah ¼ periode. Jadi, periode bandul tersebut adalah:
4 x 0,025 = 0,01 s. Frekuensi getaran menjadi . Jawaban (B).

Baca juga: Contoh Soal Menghitung Frekuensi Gelombang

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com