Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Definisi Wirausaha dan Ciri-cirinya

Kompas.com - 17/03/2022, 18:00 WIB
Serafica Gischa

Penulis

KOMPAS.com - Kata wirausaha berasal dari kata wira dan usaha. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, wira artinya pejuang, pahlawan, manusia unggul, berbudi luhur, dan berwatak unggul. Sedangkan usaha berarti perbuayan untuk mencapai tujuan. 

Wirausaha menjadi salah satu pekerjaan yang diinginkan banyak oranag. Kebanyakan orang menganggap dengan berwirausaha mereka bisa melakukan pekerjaan yang dipimpin dan dilakukan oleh dirinya sendiri. 

Definisi wirausaha menurut para ahli 

Dilansir dari buku Manajemen Kewirausahaan (2020) oleh Kurnia Dewi dan kawan-kawan, berikut beberapa definisi wirausaha para ahli, yaitu: 

Wirausaha menurut Marzuki Usman 

Wirausaha adalah seseorang yang memiliki kemampuan dalam menggunakan dan mengombinasikan sumber daya, seperti keuangan, material, keterampilan untuk menghasilkan produk, bisnis, dan organisasi usaha baru. 

Wirausaha merupakan seseorang yang memiliki kombinasi unsur-unsru internal, seperti komunikasi, motivasi, optimisme, dorongan dan kemampuan untuk memanfaatkan peluang usaha. 

Baca juga: Mengapa Wirausaha Perlu Menumbuhkan Gagasan Kreatif?

Menurut Syamsudin Suryana 

Wirausaha adalah seseorang yang memiliki karakteristik percaya diri, berani mengambil risiko, berkemimpinan lugas, kreatif menghasilkan inovasi, memiliki orientasi pada tugas dan hasil, dan masa depan. 

Menurut Frank Knight 

Seorang wirausaha memiliki kemampuan untuk memperkirakan dan menyikapi kondisi pasar. Sehingga fungsi seorang wirausaha dalam menghadapi ketidakstabilan dinamika pasar. 

Seorang wirausaha akan melakukan semua manfaat manajerial dasar, seperti pengawasan dan pengarahan. 

Menurut Richard Cantilom 

Wirausaha yaikni seseorang yang mampu mengonversikan atau memindah sumber daya ekonomis dari tingkat prodiktivitas rendah ke yang lebih tinggi. 

Menurut Thomas W. Zimmerer

Dikutip dari bukunya Entrepreneurship and The New Venture Formation (1996), Thomas W.Zimmerer menganggap bahwa wirausaha merupakan seseorang yang dapat menciptakan usaha baru dalam menghadapi risiko dalam mencapai keuntungan, mengidentifikasi peluang, dan merancang sumber daya peluang tersebut. 

Baca juga: 8 Dimensi Kualitas Produk Wirausaha

Menurut Geoffrey G. Meredit 

Wirausaha atau enterpreneur yaitu orang yang memiliki kemampuan menilai dan melihat kesempatan bisnis mengumpulkan sumber daya yang dibutuhkan untuk mengmabil keuntungan serta tindakan yang tepat guna kesuksesan. 

Ciri-ciri wirausaha 

Disadur dari buku Kewirausahaan: Teori dan Praktek (1996) oleh Geoffrey G Meredith, beberapa ciri-ciri wirausaha di antaranya: 

Berani mengambil risiko 

Seorang wirausaha harus berani mengambil risiko dalam menciptakan sebuah usaha. Pasalnya, untuk mendirikan usaha baru selalu ada risiko kecil atau besar. 

Pengambilan risiko tidak boleh dilakukan secara gegabah, harus menganalisis usaha yang matang. 

Percaya diri 

Rasa percaya diri seorang wirausaha akan menjadikan seseorang menjadi optimis, semangat, dan tidak bergantung pada orang lain. 

Rasa percaya diri membentuk pola pikir seseorang yang dibutuhkan wirausaha untuk menjalankan usahanya. 

Baca juga: Nilai-Nilai Seorang Wirausaha

Berjiwa pemimpin 

Sebuah usaha yang baru dirintis akan dimulai dari diri sendiri, namun tidak menutup kemungkinan sebuah usaha pasti membutuhkan banyak orang. 

Untuk itu, seorang wirausaha perlu berjiwa pemimpin untuk membangun hubungan yang baik dengan banyak orang. 

Orientasi masa depan 

Seorang wirausaha harus visioner dan memikirkan masa depan usahanya. Sebuah usaha harus dievaluasi secara berkala untuk melihat kemungkinan-kemungkinan yang bisa terjadi pada usahanya di masa depan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com