Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Definisi Komunikasi Kelompok dan Bentuknya

Kompas.com - 18/01/2022, 15:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

KOMPAS.com - Komunikasi kelompok terjadi di antara tiga orang atau lebih untuk mencapai tujuan bersama yang diinginkan. Komunikasi kelompok terbagi menjadi dua bentuk, yakni komunikasi kelompok kecil dan kelompok besar.

Dalam konteks hubungan sosial, manusia tergabung dalam kelompok guna memenuhi kebutuhannya. Kelompok juga bisa menjadi sarana bagi individu untuk mencapai tujuannya, seperti bergaul, bersahabat, atau mengembangkan dirinya.

Definisi komunikasi kelompok

Komunikasi kelompok adalah proses pengiriman dan penerimaan pesan di antara anggota kelompok.

Dilansir dari buku Komunikasi Bisnis: Konstruksi Teoretis dan Praktis (2021) karya Nia Kurniasih Suryana, dkk, komunikasi kelompok juga bisa diartikan sebagai proses pemindahan pengertian serta informasi dari satu orang kepada anggota kelompok lainnya.

Sebagaimana mengutip dari buku Teori Komunikasi Umum dan Aplikasinya (2019) karya Evi Novianti, berikut pengertian komunikasi kelompok menurut Michael Burgoon dan Michael Ruffner:

“Komunikasi kelompok merupakan interaksi tatap muka dari tiga atau lebih individu, guna memperoleh maksud ataupun tujuan yang dikehendaki, seperti berbagi informasi, pemeliharaan diri, atau pemecahan masalah.”

Baca juga: Komunikasi Kelompok Kecil: Pengertian dan Manfaatnya

Bentuk komunikasi kelompok

Menurut Angelia Putriana, dkk dalam buku Psikologi Komunikasi (2021), komunikasi kelompok termasuk komonikasi tatap muka karena komunikator dan komunikan berada dalam situasi saling berhadapan dan saling melihat.

Berdasarkan jumlah anggotanya, komunikasi kelompok dapat dibagi menjadi dua, yakni:

Komunikasi kelompok kecil

Bentuk komunikasi kelompok ini sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya kegiatan diskusi rapat, perkuliahan, seminar, diskusi panel, dan sebagainya.

Komunikasi kelompok kecil berlangsung secara dialogis, punya umpan balik secara verbal, serta adanya diskusi tanya jawab.

Komunikasi kelompok besar

Komunikasi kelompok besar lebih ditujukan pada proses afeksi dan bersifat linier atau satu arah. Pesan yang disampaikan komunikan lebih tertuju pada perasaan.

Bentuk komunikasi kelompok ini punya jumlah komunikan yang sangat besar dari berbagai latar belakang, jenis kelamin, usia, dan tingkat pendidikan. Selain itu, pesan yang disampaikan komunikator sifatnya mudah menyebar di antara komunikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com