Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hal yang Menarik dari Bisnis Online, Jawaban Soal TVRI

Kompas.com - 22/07/2020, 08:12 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

KOMPAS.com - Program Belajar dari Rumah kembali ditayangkan di TVRI, Rabu, 22 Juli 2020.

Untuk siswa SMA dan SMK ditayangkan bincang-bincang dengan tema "Menggali Bisnis Daring dan Pemasaran Masa Depan".

Di akhir segmen, ada tiga pertanyaan yang harus dijawab. Simak pembahasan pertanyaan pertama!

Soal: Apa yang menarik dari bisnis online?

Jawaban: Dilansir dari Entreprenur, berikut tiga alasan utama mengapa bisnis online adalah bisnis terbaik yang bisa dijalani para wirausaha atau entrepreneurs:

Pasar yang luas

Bisnis offline dengan membuka toko atau kantor membuat pelanggan terbatas menjadi di sekitar saja.

Baca juga: Memulai Bisnis, Jawaban Belajar dari Rumah TVRI 6 Mei 2020

Namun dengan bisnis online, kamu bisa merambah pasar hingga luar negeri. Bisnis online tidak terbatas pada lokasi dan waktu.

Kamu bisa tumbuh bahkan lebih cepat dari bisnis konvensional. Ini bisa diraih jika kamu memasarkan produkmu dengan tepat di internet.

Kebebasan tanpa batas

Banyak karyawan atau pekerja yang sering mengeluhkan ritme kerja mereka atau bos mereka.

Karyawan dituntut untuk mengikuti aturan perusahaan dan keinginan atasan. Ini tidak akan kamu temui jika kamu memilih menjadi wirausaha.

Baca juga: Bisnis Hidroponik, Rangkuman Jawaban Belajar dari Rumah TVRI

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com