Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upaya Menjaga Kesehatan Sistem Gerak pada Manusia

Kompas.com - 08/07/2020, 20:30 WIB
Arum Sutrisni Putri

Penulis

Sumber Kemdikbud

Fraktura dikelompokkan menjadi dua, yaitu fraktura tertutup dan fraktura terbuka. Fraktura tertutup jika tulang yang patah tidak sampai menembus kulit. Fraktura terbuka adalah jika tulang yang patah keluar menembus kulit.

Berdasarkan kondisi tulang yang patah, fraktura dapat dibedakan menjadi miring, kominuta (terpecah-pecah menjadi bagian-bagian kecil, dan spiral.

Kifosis

Kifosis adalah kelainan yaitu tulang belakang melengkung berlebihan di bagian dada ke arah belakang. Akibatnya tubuh terlihat bungkuk. Penyebabnya karena penyakit (TBC atau riketsia) atau kebiasaan duduk yang salah.

Lordosis

Lordosis adalah kelainan yaitu tulang belakang melengkung berlebihan ke arah depan di bagian pinggang. Akibatnya perut terlihat lebih menonjol ke depan. Penyebabnya, perut terlalu besar (hamil atau kegemukan), riketsia, karena kebiasaan duduk yang salah.

Skoliosis

Skoliosis adalah melengkungnya tulang belakang ke arah samping. Disebabkan oleh polio atau kebiasaan duduk atau berposisi yang salah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com