Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/03/2022, 16:02 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

KOMPAS.com - Saluran pencernaan makanan dimulai dari mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar, hingga anus.

Sedangkan, kelenjar pencernaan terdiri dari kelenjar ludah, lambung, hati, pankreas, dan usus. 

Adapun masing-masing organ saluran pencernaan memiliki fungsi dan peran yang berbeda dalam proses pencernaan makanan.

Proses pencernaan pada usus halus

Dilansir dari Sumber Belajar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, usus halus (intestinum tenue) merupakan saluran pencernaan makanan yang paling panjang, yakni sekitar 8,5 meter. 

Pencernaan yang terjadi di dalam usus halus berlangsung secara kimiawi atau secara enzimatis.

Baca juga: Organ Pencernaan Tambahan pada Manusia

Misalnya, lemak dicerna secara kimiawi di usus halus dengan enzim lipase.

Usus halus terdiri dari tiga bagian, yaitu, yakni usus dua belas jari (duodenum), usus kosong (jejunum), dan usus penyerapan (ileum).

1. Usus dua belas jari

Usus dua belas jari panjangnya sekitar 0, 25 m. Di dalam usus dua belas jari, makanan dicerna secara kimiawi. 

Pada dinding usus dua belas jari, terdapat satu lubang yang menjadi tempat bermuara dua saluran kelenjar pencernaan besar, yaitu hati dan pankreas.

Hati merupakan kelenjar pencernaan terbesar yang berfungsi menghasilkan cairan empedu berwarna hijau tua dan terasa pahit. 

Baca juga: Proses Pencernaan Makanan di Dalam Tubuh

Empedu yang dihasilkan oleh hati dikumpulkan dalam suatu tempat yang disebut kantung empedu yang panjangnya sekitar 7 – 10 cm dan terletak di bawah hati. 

Cairan empedu mengandung garam empedu dan zat warna empedu. 

Garam empedu berfungsi untuk mengemulsikan atau melarutkan lemak, sedangkan zat warna empedu (bilirubin dan biliverdin) berfungsi memberikan warna kuning pada tinja dan urin.

Selanjutnya, pankreas adalah organ yang berbentuk agak pipih dan terletak di bawah lambung.

Pankreas menghasilkan enzim tripsin, amilase, dan lipase. Enzim tripsin berfungsi merombak protein menjadi asam amino, enzim amilase berfungsi mengubah amilum menjadi zat gula maltose, dan enzim lipase mengubah lemak menjadi asam lemak dan gliserol.

Baca juga: 5 Makanan Sehat untuk Mencegah Gangguan Pencernaan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com