Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali 6 Gejala Kanker yang Harus Diwaspadai Menurut Dokter

Kompas.com - 11/01/2022, 12:05 WIB
Zintan Prihatini,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

Sumber Eat This

KOMPAS.com - Kanker merupakan salah satu penyakit yang menjadi momok menakutkan bagi banyak orang. Bagaimana tidak, menurut Mayo Clinic kanker adalah penyebab kematian nomor dua di dunia.

Kendati demikian, berkat skrining dan deteksi dini, maupun pengobatan serta pencegahan kanker saat ini, persentase kelangsungan hidup para pasien kanker bisa meningkat.

Para ahli juga telah menyimpulkan berbagai tanda atau gejala kanker yang harus diwaspadai, termasuk perubahan tidak normal pada payudara.

Berikut adalah beberapa gejala kanker yang harus diwaspadai menurut ahli.

Baca juga: Belajar dari Kondisi Robby Purba, Waspadai 4 Gejala Kanker Payudara pada Pria

1. Munculnya benjolan di payudara

Melansir Eat This, Minggu (9/1/2022) ahli radiologi di Miami Cancer Institute, Katherine Lampen-Sachar mengatakan bahwa tanda atau gejala kanker payudara mungkin tidak terlalu spesifik. Sehingga, skrining dan deteksi dini sangat penting untuk dilakukan.

Sebab, setiap benjolan yang muncul di payudara harus diperiksa oleh dokter untuk dievaluasi menggunakan alat mamografi maupun ultrasonografi (USG).

Selain itu, beberapa benjolan yang muncul di area payudara dan ketiak juga bisa jadi menandakan adanya kanker. 

2. Perubahan warna pada payudara

Selanjutnya apabila ditemukan adanya perubahan warna pada kulit payudara, Katherine menyatakan Anda harus memeriksakan diri ke rumah sakit.

"Kami selalu menyarankan pasien untuk melakukan pemeriksaan payudara bulanan pada diri mereka sendiri. Payudara setiap orang terasa berbeda, dan penting untuk mengetahui apa yang normal bagi setiap orang sehingga mereka dapat mendeteksi perubahan kecil," paparnya.

Misalnya, beberapa pasien mungkin melihat area kecil yang cekung pada kulit yang muncul di setiap pemeriksaan payudara.

"Temuan ini harus segera diperiksakan dengan alat pencitraan payudara untuk memastikan tidak ada massa kecil di bawahnya," lanjut Katherine.

3. Pelepasan puting

"Kami menganggap serius pelepasan puting susu unilateral, terutama jika berdarah dengan warna kecokelatan atau jernih," ujar Dr Katherine.

Menurut dia, jika terjadi pelepasan puting di payudara atau terjadi perubahan pada puting maka harus segera diperiksakan ke dokter. Hal ini pun bisa mengindikasikan adanya kanker payudara yang telah berkembang.

Baca juga: 5 Penyakit Kanker yang Paling Mematikan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com