Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diminati Pasar Jerman dan Timur Tengah, Ketahui 6 Manfaat Jahe Merah

Kompas.com - 01/05/2021, 10:01 WIB
Ellyvon Pranita,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

 

Kepala Kelompok Penelitian Center for Drug Discovery and Development di Pusat Penelitian Bioteknologi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Masteria Yunovilsa Putra dalam ulasan tertulisnya di laman lipi.go.id menjelaskan banyak sekali manfaat jahe merah ini.

Mulai dari pencegahan berbagai penyakit dengan kemampuan meningkatkan daya tahan tubuh, hingga penyembuhan penyakit.

1. Menjaga daya tahan tubuh

Yunovilsa menjelaskan, manfaat pertama yang sangat jelas ada di dalam tanaman jahe merah adalah menjaga daya tahan tubuh.

Umumnya, masyarakat mengonsumsi jahe merah untuk meningkatkan stamina atau imunitas tubuhnya dengan cara dijadikan sebagai tambahan bumbu makanan ataupun dibuat menjadi minuman jamu.

Hal ini dikarenakan, jahe merah ternyata memiliki senyawa khusus, yaitu gingerol dan shogaol yang bertanggung jawab atas efek immunomodulator untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Tidak hanya itu, di dalam jahe merah juga diketahu memiliki senyawa yang dapat memberikan efek anti-inflamasi dan anti-oksidan, sehingga akan membantu meredakan gejala penyakit yang disebabkan oleh peradangan ataupun radikal bebas.

Baca juga: Jaga Daya Tahan Tubuh, Hindari Makanan yang Sebabkan Peradangan

2. Mencegah masalah pencernaan

Dengan manfaat meningkatkan atau menjaga imunitas, ekstrak jahe merah juga baik dalam melindungi sistem pencernaan dari bakteri.

Dengan begitu, orang yang mengonsumsi jahe merah akan mampu terhindar dari masalah pencernaan seperti sakit perut.

Kemampuan tersebut juga diperkuat dengan kandungan senyawa anti bakteri seperti Escherichia coli, Salmonella enteriditis, dan Staphylococcus aureus yang berfungsi melawan bakteri jahat di saluran cerna.

3. Mengurangi nyeri otot

Sebuah penelitian dari American College of Rheumatology menemukan, bahwa ekstrak jahe dapat membantu mengurangi gejala osteoarthritis seperti nyeri otot.

Kandungan oleoresin yang ada di dalam jahe merah juga dapat bekerja sebagai anti peradangan, yang dinyatakan lebih efektif mngurangi peradangan di dalam tubuh ketimbang obat antiinflamasi non streoid (NSAID).

4. Mengatasi asam urat 

Jahe merah disebutkan dapat membantu mengurangi peradangan di sendi dan membuang tumpukan asam urat dengan memperlancar sirkulasi darah.

Dengan begitu, tingkat asam urat yang tinggi bisa menurun ke tahap normal secara bertahap.

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Scientific and Technology pada tahun 2017, diketahui bahwa kompres jahe merah yang dilakukan sehari sekali secara rutin dapat membantu mengurangi skala nyeri asam urat yang dialami pasien lansia.

Para peneliti meyakini bahwa kompres jahe merah dapat mengurangi peradangan dengan cara menurunkan kadar prostaglandin dan leukotrien pasien lansia dengan penyakit asam urat. 

Meski begitu, para ahli juga berpendapat penelitian lebih lanjut juga dibutuhkan untuk memastikan detail mengenai hal ini.

Baca juga: 7 Manfaat Jahe untuk Kesehatan, Bisa Atasi Mual hingga Nyeri

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com